Bola.com, Gladbach - Pelatih Barcelona, Luis Enrique, mengaku puas timnya menang 2-1 atas Borussia Monchengladbach pada laga kedua Grup C Liga Champions. Namun Enrique mengakui, Barca kerepotan menembus rapatnya pertahanan Gladbach.
Advertisement
Baca Juga
Bermain di Stadion im BORUSSIA-PARK, Kamis (29/9/2016) dini hari WIB, Los Cules tampil dominan sejak bola digulirkan. Berdasarkan statistik yang dilansir situs resmi UEFA, skuat Catalan mencatatkan 62 persen penguasaan bola, berbanding 38 persen milik Gladbach.
Barcelona juga memiliki delapan peluang bagus dari 11 kesempatan. Sementara itu, Die Fohlen hanya melepaskan satu tembakan tepat sasaran dari delapan kans yang didapat.
Tetapi, solidnya barisan belakang Borussia Monchengladbach membuat Barca kerepotan mencetak gol. Bahkan, mereka harus kebobolan lebih dulu setelah Thorgan Hazard mencetak gol pada menit ke-34.
Bertekad membawa pulang poin penuh, Barcelona meningkat tempo serangan pada paruh kedua. Hasilnya, mereka sukses mencetak dua gol lewat aksi Arda Turan menit ke-64 dan Gerard Pique menit ke-73. Blaugrana mengunci kemenangan dengan skor 2-1.
"Gladbach mengawali laga dengan dengan pertahanan lima orang dan dua winger defensif, mereka pasti bertahan di belakang. Namun mereka tidak melakukan hal itu, sementara kami lebih dari bermain melawan tim ultra-defensif. Kebanyakan tim mengubah cara mereka bermain ketika menghadapi kami," jelas Enrique.
"Kami mengubah posisi pada babak kedua dan pemain pengganti melakukan tugas dengan bagus. Kami memenangkan laga dengan adil. Strategi adalah kunci untuk menang yang telah sering kami lakukan," lanjutnya.
Kemenangan atas Borussia Monchengladbach membuat Barcelona masih nyaman bercokol di puncak Grup C dengan nilai enam, unggul dua poin dari Manchester City di tempat kedua. Sementara itu, Gladbach berada di dasar grup dengan nilai nol.
Sumber: Barcelona
Â