Bola.com, Milan - AC Milan mencetak sejarah buruk dalam sejarah penjualan tiket musiman pada 2016-2017. I Rossoneri hanya mampu menjual di bawah 12 ribu tiket.
Advertisement
Baca Juga
Performa minor yang dialami AC Milan dalam beberapa musim terakhir berdampak besar pada penjualan tiket musiman. Menurut data yang dilansir Gazzetta dello Sport, penjualan tiket kubu San Siro menurun sebesar 65,8 persen.
Jumlah tersebut menjadi raihan terburuk yang dialami Milan dalam penjualan tiket musiman selama 35 tahun terakhir. Sebelumnya, penjualan tiket musiman terendah terjadi pada edisi 1981-1982 yang hanya terjual 12.767.
Keengganan fans Milan membeli tiket musiman terasa wajar, karena klub kesayangan mereka kesulitan meraih titel juara. Terakhir kali Il Diavolo Rosso merengkuh trofi terjadi pada musim 2010-2011. Setelah itu, tak ada lagi trofi yang mampir ke klub kota mode tersebut.
AC Milan mengalami pasang surut performa di Serie A yang berdampak langsung pada kesempatan bermain di Eropa. Riccardo Montolivo dan kawan-kawan terakhir kali bermain di Liga Champions pada musim 2013-2014. Sejak saat itu, Milan tak mampu lagi meraih tiket ke kompetisi elit Benua Biru tersebut.
Namun, di bawah asuhan Vincenzo Montella menimbulkan sedikit harapan akan kejayaan Milan pada musim ini. Apalagi mereka akan mendapatkan suntikan dana pada bursa transfer Januari 2017, seiring kehadiran investor asal China yang membeli saham klub sebesar 99,93 persen.
AC Milan saat ini berada di posisi keenam klasemen sementara Serie A dengan raihan 13 poin. Hasil tersebut dicapai berkat empat kemenangan, sekali imbang, dan menelan dua kekalahan.
Sumber: Football Italia