Sukses


Cristiano Ronaldo Cetak 4 Gol, Portugal Menang 6-0 Atas Andorra

Bola.com, Aveiro - Cristiano Ronaldo mencetak empat gol saat Portugal menang atas Andorra dengan skor 6-0, pada laga lanjutan Grup B Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa, di Estadio Municipal, Aveiro, Jumat (7/20/106) atau Sabtu (8/10/2016) dini hari WIB. Raihan tersebut membuat CR7 mencetak rekor pribadi.

Ronaldo merobek jala tim tamu pada menit ke-2, 4, 47' dan 68'. Empat gol tersebut membuat Ronaldo menorehkan tinta emas. Sang kapten berhasil untuk kali pertama menyumbang jumlah gol tersebut pada satu pertandingan.

Tak hanya itu, koleksi gol pemain asal klub Real Madrid bertambah menjadi 65, sekaligus semakin menancapkan diri sebagai top skorer sepanjang masa timnas Portugal. Ronaldo juga membuat catatan sensasional, yakni mampu melakukan 10 tendangan, dengan 5 di antaranya tepat sasaran ke arah gawang lawan.

Selain Ronaldo, dua gol lain lahir melalui Joao Cancelo pada menit ke-44 dan Andre Silva, empat menit sebelum selesai waktur normal babak kedua. Bagi Andorra, kekalahan tersebut semakin menyakitkan setelah mereka harus mengakhiri laga dengan 9 pemain. Dua penggawa mereka mendapat kartu merah, yakni Jordi Rubio pada menit ke-62 dan Marc Rebes (70').

Hasil tersebut membuat Portugal berada di peringkat ke-3 klasemen sementara Grup B dengan nilai 3. Sebelumnya, pada laga perdana, Selecao takluk kala bersua Swiss. Andorra masih ada di posisi buncit.

Pada laga yang dipimpin wasit asal Austria, Oliver Drachta, tersebut, Portugal menampilkan formasi agresif. Selain kuartet bek Jose Fonte, Pepe, Raphael Guerreiro dan João Cancelo, barisan depan menjadi tumpuan utama. Di sana ada Joao Mario, Joao Moutinho, Ricardo Quaresma, Bernardo Silva, Andre Silva dan Cristiano Ronaldo.

Tak heran jika lini belakang Andorra yang diisi Max Gonzalez, Ildefonso Lima, Marc García dan Jordi Rubio, harus berjuang keras menahan gempuran tuan rumah. Total, ada 40 percobaan para pemain Portugal, dengan 15 di antaranya tepat sasaran.

Portugal sudah membuka skor pada menit ke-2. Tendangan pojok Ricardo Quaresma mengarah pada Ronaldo. Sang kapten merobek jala Andorra dengan sepakan kaki kiri, yang gagal diadang kiper Jose Antonio Gomes.

Pada menit ke-4, Ronaldo kembali mencatatkan namanya di papan skor. Lagi-lagi, umpan silang Ricardo Quaresma berhasil menemui kepala CR7. Usai tertinggal dua gol, Andorra bertahan total. Mereka berhasil menahan gempuran Portugal sampai menit ke-43.

Semenit jelang rehat, Cancelo menggoyang jala gawang tim tamu. Dua menit babak kedua berjalan, Ronaldo mencetak hattrick. Kali ini Andre Gomes menjadi penyedia umpan silang bagi sang kapten. Ronaldo meneruskan sodoran tersebut dengan sepakan kaki kanan.

Kondisi Andorra semakin buruk setelah Rubio menerima kartu kuning kedua pada menit ke-62, yang berarti kartu merah. Lima menit berselang, Ronaldo mendapatkan gol ke-4. Ia berhasil memanfaatkan kerja keras Jose Fonte.

Setelah itu, tim tamu kehilangan satu pemain lagi, gelandang Rebes. Ia mendapat kartu merah usai melanggar Ronaldo. Portugal mendapa satu gol lagi via aksi Andre Silva, empat menit sebelum bubaran.

Sumber: FIFA

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer