Sukses


Fokus Jalani Karier di Juventus, Hernanes Abaikan Kritikan

Bola.com, Turin - Gelandang Juventus, Hernanes, tak peduli dengan berbagai kritikan yang menerpanya. Pemain berkebangsaan Brasil itu menegaskan hanya fokus memberikan yang terbaik buat Juve.

Hernanes didatangkan Juventus dari Inter Milan dengan banderol 13 juta euro (Rp 186 miliar) pada bursa transfer musim panas 2015. Pemain berusia 31 tahun itu dinilai gagal menampilkan permainan terbaiknya selama dua musim membela I Bianconeri.

Digadang-gadang sebagai salah satu pengatur serangan terbaik di Serie A, Hernanes justru tampil melempem. Pada musim perdana membela La Zebre, pemain kelahiran Recife itu hanya tampil sebanyak 24 kali dan menyumbang satu gol serta satu assist.

Memasuki musim selanjutnya, peruntungan Hernanes di Juventus masih belum membaik. Meski demikian, ia mulai dipercaya pelatih Juve, Massimiliano Allegri, pada laga-laga krusial dan bermain selama 90 menit.

Di kalangan pendukung Juventus, kontribusi Hernanes sebagai gelandang serang dinilai kurang menonjol. Bahkan dalam beberapa kesempatan, peran pemain berpostur 180 cm itu tergantikan oleh talenta muda, Mario Lemina yang sebenarnya berposisi sebagai gelandang tengah.

Hal tersebut membuat Hernanes kerap dibanjiri kritikan oleh tifosi Juventus. Mereka menuntut pemain jebolan Sao Paulo itu untuk bermain impresif seperti ketika masih membela Lazio dan Inter Milan.

"Saya senang dengan performa saya dan pujian indah dari pelatih buat saya. Saya merasa seperti dalam performa terbaik, saya tahu bisa membantu tim dan itu membuat saya bangga," ujar Hernanes. 

"Saya tidak peduli terhadap kritikan pada performa kami, yang penting adalah angka," lanjutnya. 

Meski belum menunjukkan permainan terbaik, nyatanya Hernanes turut membantu Juventus memimpin klasemen sementara Serie A dengan perolehan 30 poin hasil dari 12 laga.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer