Sukses


Jelang AC Milan Vs Inter Milan: Kucka Bertekad Cetak Gol

Bola.com, Milan - Gelandang AC Milan, Juraj Kucka, mengomentari laga bertajuk derbi della Madonnina melawan Inter Milan, Minggu (20/11/2016). Dia bertekad mencetak gol dan membawa Rossoneri meraih kemenangan.

Juraj Kucka bergabung bersama AC Milan dari Genoa pada 28 Agustus 2015. Pemain berusia 29 tahun itu tampil 39 kali dan menciptakan dua gol. Musim ini, dia sudah 10 kali membela Rossoneri di semua ajang dan belum menciptakan gol.

"Kedua tim berpeluang meraih kemenangan, namun kami sangat menginginkan kemenangan dan akan menunjukkan penampilan terbaik. Persiapan kami sangat matang dan kami merasa hari menuju pertandingan amat lama," ujar Kucka.

"Saya tak pernah mencetak gol dalam laga derbi. Saya berharap derbi kali ini akan menjadi kali pertama bagi saya (cetak gol). Ini laga yang sulit, kedua tim datang usai jeda Internasional dan taktik bukan merupakan yang paling penting dalam hal ini. Laga nanti bakal sengit," dia menambahkan.

Partai nanti menandai derbi della Madonnina edisi ke-217. Inter Milan meraih 77 kemenangan. Sementara itu, AC Milan memetik 75 kemenangan. 64 laga lainnya berakhir imbang.

Musim ini, AC Milan berada di posisi ketiga klasemen sementara Serie A dengan mengemas 25 poin dari 12 pertandingan. Adapun, Inter menghuni posisi kesembilan bermodalkan raihan 17 poin.

"Laga derbi adalah pertandingan yang spesial dan semua orang tahu itu. Namun, setiap laga yang dihadapi juga tak kalah penting," kata Kucka.

"Saya tak berpikir siapa pun bakal menyangka Milan berada di posisi sekarang (peringkat ketiga). Kami perlu meningkatkan pemikiran dan semua masih dapat berubah sewaktu-waktu. Kami harus waspada dan mempersiapkan diri dengan baik untuk laga ini," ujar Kucka.

Ini menandai derbi della Madonnina edisi pertama di musim ini. Musim lalu, Inter menang 1-0 di Stadion Giuseppe Meazza (23/11/2015). Pada pertemuan kedua yang berlangsung di San Siro (31/1/2016), AC Milan menang telak tiga gol tanpa balas.

Sumber: Football-Italia

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer