Bola.com, Madrid - Real Madrid membawa 23 pemain untuk berlaga di Piala Dunia Antarklub yang akan berlangsung di Tokyo, 8-18 Desember 2016. Dari skuat utama musim ini, hanya Gareth Bale yang tidak disertakan.
Advertisement
Baca Juga
Bale masih dalam taraf pemulihan cedera pergelangan kaki. Pemain asal Wales itu diperkirakan membutuhkan waktu hingga empat bulan untuk pulih.
Meski tanpa Bale, Real Madrid tetap menjadi favorit juara. Keberadaan Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, Toni Kroos, hingga Sergio Ramos menunjukkan keseriusan Los Blancos untuk membawa pulang trofi Piala Dunia Antarklub.
Real Madrid akan bertemu wakil Meksiko yang menjadi juara Liga Champions zona Concacaf, Club America, pada 15 Desember mendatang. Semifinal lain bakal mempertemukan juara tuan rumah Kashima Antlers, menghadapi wakil Amerika Selatan, Atletico Nacional.
Berikut ini adalah skuat Real Madrid di Piala Dunia Antarklub 2016:
Kiper: Keylor Navas, Kiko Casilla, Ruben Yanez.
Bek: Dani Carvajal, Pepe, Sergio Ramos, Raphael Varane, Nacho Fernandez, Marcelo, Fabio Coentrao, Danilo.
Gelandang: Toni Kroos, James Rodriguez, Casemiro, Mateo Kovacic, Luka Modric, Marcos Asensio, Isco.
Striker: Cristiano Ronaldo, Karim Benzema, Lucas Vazquez, Alvaro Morata, Mariano Diaz.
Sumber: Real Madrid, FIFA