Bola.com, Milan - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, tetap terkesan dengan penampilan anak asuhnya, meski ditahan tanpa gol melawan Atalanta di Serie A 2016-2017, Sabtu (17/12/2016).
Advertisement
Baca Juga
"Dalam dua pertandingan terakhir, kami tidak mampu meraih kemenangan. Akan tetapi, saya tetap terkesan dengan penampilan para pemain," kata Montella.
"Mereka telah memainkan laga yang bagus. Kami bisa bermain lebih baik pada babak pertama, kemudian pada babak kedua kami meningkatkan tempo permainan dan menciptakan banyak peluang yang membahayakan," ujar Montella.
Selain terkesan dengan penampilan anak asuhan, Montella juga memuji permainan Atalanta. Menurut dia, pasukan Gian Piero Gasperini punya banyak pemain muda berbakat.
"Atalanta bermain dengan tempo tinggi. Pada menit-menit akhir laga, Gasperini sempat mengubah beberapa hal. Mereka juga tampil baik dan memiliki pemain muda berbakat. Saya juga ikut terkesan dengan penampilan mereka," ucap pria asal Italia itu.
Tambahan satu poin tak mengubah posisi kedua tim. AC Milan tetap di urutan kedua dengan nilai 33, sedangkan Atalanta bertahan di posisi keenam dengan raihan 29 poin.
Setelah ini, AC Milan akan bertandang ke Stadio Renato Dall'Ara untuk menjajal kekuatan Bologna (22/12/2016). Setelah itu, pasukan Merah Hitam akan menutup kalender 2016 dengan laga melawan Juventus di Supercoppa Italiana yang berlangsung di Jassim Bin Hamad Stadium, Qatar (23/12/2016).
Sumber: AC Milan