Bola.com, Turin - Juventus resmi melepas Hernanes ke klub Chinese Super League, Hebei China Fortune, Kamis (9/2/2017). I Bianconeri menjual pemain asal Brasil itu ke Hebei China Fortune dengan banderol yang mencapai 8 juta euro (Rp 132 miliar).
Advertisement
Baca Juga
"Juventus hari ini mengumumkan jika Anderson Hernanes de Carvalho Viana Lima telah menyelesaikan kepindahan ke Hebei China Fortune dengan banderol 8 juta euro, yang harus dibayarkan dalam waktu 15 hari setelah Sertifikat Transfer Internasional dikeluarkan," bunyi pernyataan resmi Juventus.
"Nilainya mungkin meningkat 2 juta euro (Rp 33 miliar) sesuai dengan situasi yang terjadi selama kontrak."
Hernanes didapatkan Juventus dari Inter Milan dengan nilai transfer yang mencapai 11 juta euro (Rp 182 miliar) pada 31 Agustus 2015. Bersama La Vecchia Signora, Hernanes tak selalu menjadi pilihan utama.
Pada musim lalu, dia hanya tampil dalam 22 pertandingan dan mencetak satu gol. Memasuki musim ini, gelandang 31 tahun tersebut baru 10 kali mendapatakan kesempatan untuk bermain dan menyumbangkan satu gol.
Tak ingin terus duduk di bangku cadangan, Hernanes memutuskan angkat kaki dari Juventus Stadium dan menerima tawaran dari Hebei China Fortune.
Dia pun menyusul Oscar (Shanghai SIPG), Axel Witsel (Tianjin Quanjian), dan Carlos Tevez (Shanghai Shenhua) yang telah lebih dulu menerima tawaran bermain di China pada awal tahun ini.
Sumber: Juventus