Bola.com, Rio de Janeiro - Pelatih timnas Brasil, Tite, mengungkapkan rasa kagum kepada Lionel Messi. Tite mengaku berharap bintang timnas Argentina lahir di Brasil sehingga bisa memperkuat Selecao.
Advertisement
Baca Juga
Tidak hanya di Amerika Selatan, Argentina merupakan rival abadi Brasil dalam kancah persepakbolaan internasional. Kendati demikian, Tite tidak segan memuji kegeniusan Messi yang merupakan bintang Tim Tango.
"Ya, saya ingin Messi lahir di Brasil. Terlepas dari persaingan yang besar antara Brasil dan Argentina, dia adalah satu-satunya rival yang saya kagumi. Kami memiliki kekaguman kepada pemain asal Argentina itu," ujar Tite.
"Messi adalah pemain yang luar biasa. Kemampuan kreatif dia luar biasa, melebihi batas normal. Dia bisa melihat apa yang pemain-pemain lain tidak lihat," pelatih berusia berusia 55 tahun itu menambahkan.
Selain itu, Tite turut mengomentari perdebatan mengenai siapa yang lebih hebat di antara Lionel Messi dan bintang Real Madrid dan timnas Portugal, Cristiano Ronaldo, dalam kurun hampir satu dekade terakhir.
"Mereka tipikal pemain yang berbeda. Yang satu (Ronaldo) adalah striker pencetak gol dan andal dalam penyelesaian akhir. Yang lainnya (Messi) adalah pemain yang ceria, kreatif dan punya magis. Keduanya akan menghancurkan setiap lawan jika bermain di klub yang sama," tuturnya.
Sejak 2008, Lionel Messi dan Cristiano Ronaldo selalu berebut penghargaan pemain terbaik dunia. Messi memenangi lima penghargaan (satu FIFA Player of the Year dan empat Ballon d'Or) dan jumlah yang sama mampu Ronaldo raih (dua FIFA Player of the Year dan tiga Ballon d'Or).
Sumber: Soccerway