Sukses


Eder Minta Dukungan Penuh dari Suporter Saat Lawan AS Roma

Bola.com, Milan - Pemain Inter Milan, Eder Martins, menyatakan kalau seluruh skuat Nerazzurri membutuhkan bantuan dukungan dari Interista saat klub tersebut menjamu AS Roma di Giuseppe Meazza pada laga pekan ke-26 Liga Italia Serie A (26/2/2017). 

Eder mengakui kalau AS Roma adalah lawan yang berat. Saat ini, klub asuhan Luciano Spalletti tersebut menempati peringkat kedua di klasemen sementara Serie A dengan koleksi 56 poin, unggul delapan poin atas Inter Milan.

Untuk bisa mengalahkan AS Roma, Eder mengatakan kalau Inter Milan harus bermain sebagai sebuah tim. Selain itu, Inter Milan juga membutuhkan dukungan morel dari para suporter agar para pemain mendapatkan motivasi tambahan.

"Pertandingan melawan AS Roma adalah pertandingan yang penting untuk Inter Milan. Kami yakin bisa menghadapi klub besar seperti Roma berkat penampilan positif yang kami tunjukkan pada beberapa laga terakhir. Kami sudah berada di jalur yang benar.

"Roma adalah tim yang kuat dan memiliki pemain-pemain berkualitas. Namun kami memiliki keuntungan karena bermain di depan suporter kami dan kami harus memanfaatkan hal tersebut. Kami akan siap menyambut Roma," ungkap Eder.

Inter Milan harus bertekuk lutut dari AS Roma ketika menjalani pertemuan pertama di kompetisi Serie A pada musim 2016-17. AS Roma yang saat itu berstatus sebagai tuan rumah mampu menang dengan skor 2-1.

Sumber: Inter Milan

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, Liga Italia, dan Liga Prancis dengan kualitas HD di sini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer