Bola.com, Milan - Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, mengaku bahagia bisa menangani klub tersebut dan berharap bisa bertahan dalam waktu yang lama.
Advertisement
Baca Juga
AC Milan segera berpindah kepemilikan dalam waktu dekat. Fininvest selaku pemilik AC Milan telah mengonfirmasi lewat presiden mereka, Silvio Berlusconi, akan menjual klub tersebut kepada Rossoneri Sport Luxembourg (RSL), 13 atau 14 April 2017.
Proses akuisisi ini membuat masa depan Vincenzo Montella menjadi tanda tanya. Hal tersebut karena pihak RSL selaku calon belum memberi jaminan akan melanjutkan kerjasama dengan Montella.
"Saya mengerti pada akhir musim akan tercipta banyak rumor. Dengan pergantian kepemilikan, kami harus memahami satu sama lain lebih baik. Saya harap dapat terus melatih AC Milan, namun keputusan itu bergantung pada banyak hal," kata Montella seperti dilansir Football Italia.
"Saya bahagia di AC Milan, dan jika kondisi tidak berubah, saya sangat bahagia untuk melanjutkan pekerjaan di sini. Saya tidak tahu penilaian pemilik baru terhadap saya, kami harus berbincang untuk membicarakan hal tersebut," tuturnya.
Vincenzo Montella menjadi pelatih AC Milan sejak awal musim 2016-2017, setelah sebelumnya menangani Sampdoria. Pria berusia 42 tahun ini sempat membawa I Rossoneri berada di posisi tiga besar pada awal musim.
Namun performa AC Milan menurun setelah pertengahan musim. Saat ini Carlos Bacca dan kawan-kawan berada di posisi ketujuh klasemen sementara Serie A dengan perolehan 54 poin dari 30 pertandingan.
Sumber: Football Italia