Sukses


Tahan Barcelona di Camp Nou, Juventus Melaju ke Semifinal

Bola.com, Barcelona - Juventus menahan Barcelona tanpa gol pada leg kedua perempat final Liga Champions 2016-2017 di Camp Nou, Rabu (19/4/2017). Hasil ini sudah cukup membawa I Bianconeri ke semifinal.

I Bianconeri cenderung tampil defensif dan mengandalkan serangan balik. Pasalnya, mereka menang 3-0 atas Barcelona dalam pertemuan pertama di Camp Nou pekan lalu.

Kedisiplinan lini belakang Juventus membuat Barcelona kesulitan untuk mengancam gawang Gianluigi Buffon sejak kick-off pertandingan dimulai.

Barcelona baru mampu menciptakan peluang saat laga berjalan setengah jam. Namun, Buffon berhasil mementahkan bola hasil sepakan Lionel Messi.

Juventus balik menekan sembilan menit kemudian. Gonzalo Higuain menyambar umpan Miralem Pjanic dengan tendangan voli, tetapi bola mengarah tepat ke pelukan kiper Barcelona, Marc-Andre ter Stegen.

Tidak ada gol tercipta hingga wasit asal Belanda, Bjorn Kuipers, menyudahi paruh pertama.

Juventus kembali mendapat kesempatan mencetak gol pada menit ke-54. Upaya Juan Cuadrado hanya menghasilkan sepak pojok setelah bola hasil sepakannya ditepis Ter Stegen.

Pelatih Barcelona, Luis Enrique, berusaha menambah daya gedor timnya. Paco Alcacer dimainkan untuk menggantikan Ivan Rakitic pada menit ke-58.

Apesnya, upaya Barcelona tidak membuahkan hasil lantaran gagal mengejar defisit gol dari Juventus. Skor 0-0 bertahan sampai bubaran pertandingan.

Susunan Pemain

Barcelona (4-3-3): 1-Marc-Andre ter Stegen; 20-Sergi Roberto (14-Javier Mascherano 78'), 3-Gerard Pique, 23-Samuel Umtiti, 18-Jordi Alba; 4-Ivan Rakitic (17-Paco Alcacer 58'), 5-Sergio Busquets, 8-Andres Iniesta; 10-Lionel Messi, 9-Luis Suarez, 11-Neymar

Pelatih: Luis Enrique (Spanyol)

Juventus (4-2-3-1): 1-Gianluigi Buffon; 23-Dani Alves, 19-Leonardo Bonucci, 3-Giorgio Chiellini, 12-Alex Sandro; 6-Sami Khedira, 5-Miralem Pjanic; 7-Juan Cuadrado (18-Mario Lemina 84'), 21-Paulo Dybala (15-Andrea Barzagli 75'), 17-Mario Mandzukic; 9-Gonzalo Higuain (22-Kwadwo Asamoah 88')

Pelatih: Massimiliano Allegri (Italia)

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer