Sukses


AC Milan Terancam Ditinggal Mattia De Sciglio

Bola.com, Milan - Bek AC Milan, Mattia De Sciglio dikabarkan Sky Italia, berniat meninggalkan San Siro setelah musim 2016-2017 berakhir. Pembahasan kontrak yang jalan ditempat menjadi alasan De Sciglio ingin pergi dari Milan. 

Sejatinya durasi kerja pemain berusia 24 tahun itu baru akan berakhir pada 30 Juni 2018. Namun, hingga kini belum ada kejelasan dari pihak klub terkait kelanjutan karier De Sciglio.

Kabar terbaru menyebutkan De Sciglio telah bertemu dengan manajemen I Rossoneri yang diwakili Direktur Olahraga, Massimo Mirabelli. Pertemuan tersebut disinyalir membahas soal keinginan sang pemain hengkang ke klub lain.

Juventus terus dikaitkan dengan pemain bernomor punggung dua tersebut. I Bianconeri telah lama membidik De Sciglio sebagai bagian dari proyeksi masa depan klub. 

Jika pembahasan kontrak baru tak menemui kata sepakat, AC Milan akan menjual sang pemain pada musim panas 2017. Il Diavolo Rosso ingin mendapatkan dana segar pada bursa transfer awal musim depan, ketimbang melepas De Sciglio secara gratispada Juni 2018.

Mattia De Sciglio mulai mendapat kepercayaan membela skuat utama AC Milan pada musim 2011-2012. Sejak saat itu, pemain kelahiran Milan itu telah mengemas 131 kali penampilan dan menciptakan lima assist di semua kompetisi.

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer