Sukses


Kerja Keras Bungkam Cile, Jerman Juarai Piala Konfederasi 2017

Bola.com, Saint Petersburg - Jerman harus bersusah payah meraih kemenangan 1-0 atas Cile pada final Piala Konfederasi 2017 di Saint Petersburg Stadium, Saint Petersburg, Minggu (3/7/2017) malam waktu setempat. 

Hasil ini pun membuat Die Mannschaft berhasil meraih gelar perdana di turnamen yang telah berlangsung sejak 1992 tersebut. Sebelumnya, prestasi terbaik Jerman di Piala Konfederasi adalah peringkat ketiga pada 2005. 

Jerman tampil di bawah tekanan sejak bola digulirkan. Cile yang pertama kali lolos ke final Piala Konfederasi, berambisi meraih titel juara.

Pertandingan baru berjalan lima menit, Cile sudah dua kali membahayakan gawang Jerman. Percobaan pertama melalui Alexis Sanchez pada menit kedua, disusul Arturo Vidal tiga menit kemudian. Namun, upaya keduanya masih belum membuahkan hasil.

Peluang berbahaya dihasilkan Vidal pada menit ke-18. Sayangnya, peluang Vidal masih mampu dimentahkan Ter Stegen. Sanchez yang berada di area penalti Jerman gagal memanfaatkan bola liar.

Jerman justru membuka keunggulan pada menit ke-20. Berawal dari kejelian Timo Werner merebut bola dari Marcelo Diaz, si kulit bundar kemudian diserahkan kepada Lars Stindl. Tanpa pengawalan berarti, Stindl mencetak gol dengan sepakan.

Tertinggal satu gol tidak membuat semangat Cile hancur. Skuat asuhan Juan Antonio Pizzi itu justru semakin bernafsu mencetak gol. Namun, serangan mereka belum menemui sasaran.

Jelang babak pertama berakhir, Jerman nyaris menambah keunggulan melalui Leon Goretzka. Beruntung bagi Cile, Claudio Bravo masih bisa mengamankan bola hasil sepakan kaki kiri Goretzka.

Setelah jeda, Cile terus menekan pertahanan Jerman. Pelatih Joachim Low patut berterima kasih kepada Ter Stegen yang tampil ciamik di bawah mistar gawang Nationalelf.

Saat pertandingan berjalan satu jam, terjadi keributan di atas lapangan. Arturo Vidal terlibat perselisihan dengan rekan satu klubnya di Bayern Munchen, Joshua Kimmich. Kedua pemain itu mendapat kartu kuning dari wasit.

Tensi semakin memanas jelang pertandingan berakhir. Kali ini, insiden melibatkan Emre Can dan Claudio Bravo. Kedua pemain itu juga mendapat kartu kuning karena berseteru.

Cile semakin meningkatkan intensitas serangan pada menit-menit akhir pertandingan. Akan tetapi, eksekusi tendangan bebas Alexis Sanchez masih bisa diantisipasi Ter Stegen. Skor 1-0 untuk kemenangan Jerman bertahan hingga peluit berbunyi panjang tanda laga berakhir.

Susunan pemain:
Cile (4-3-3): 1-Claudio Bravo; 18-Gonzalo Jara, 4-Mauricio Isla, 17-Gary Medel, 15-Jean Beausejour; 20-Charles Aranguiz (9-Angelo Sagal 81'), 21-Marcelo Diaz (19-Leonardo Valencia 53'), 10-Pablo Hernandez; 11-Eduardo Vargas (22-Edson Puch 81'), 8-Arturo Vidal, 7-Alexis Sanchez.

Pelatih: Juan Antonio Pizzi (Spanyol)

Jerman (3-4-2-1): 22-Marc-Andre ter Stegen; 4-Matthias Ginter, 2-Shkodran Mustafi, 16-Antonio Rudiger; 18-Joshua Kimmich, 21-Sebastian Rudy, 8-Leon Goretzka (17-Niklas Sule 90'), 3-Jonas Hector; 13-Lars Stindl, 7-Julian Draxler; 11-Timo Werner (14-Emre Can 79').

Pelatih: Joachim Low (Jerman)

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Video Populer

Foto Populer