Sukses


Mattia De Sciglio Tes Medis di Juventus

Bola.com, Turin - Bek AC Milan, Mattia De Sciglio, dikabarkan berada di Turin untuk menyelesaikan proses transfer ke Juventus, Rabu (19/7/2017). Juventus tinggal menunggu hasil tes media sang pemain.

Juventus akan memproyeksikan Mattia De Sciglio sebagai pengganti Dani Alves yang hijrah ke Paris Saint-Germain. I Bianconeri diklaim menyiapkan dana sebesar 24 juta euro (Rp 369 miliar) untuk menebus De Sciglio dari AC Milan.

Melalui akun Twitter-nya, Juventus mengonfirmasi, Mattia De Sciglio sedang menjalani tes medis di Turin. Jika lolos tes medis, bek 24 tahun tersebut akan diperkenalkan sebagai pemain anyar Juventus dalam beberapa jam ke depan.

Juventus baru saja membuat kejutan setelah membiarkan Leonardo Bonucci ke AC Milan. Leonardo Bonucci menjadi rekrutan ke-10 AC Milan sepanjang musim panas 2017.

Media-media Italia mengabarkan, Mattia De Sciglio bukan menjadi pemain terakhir yang akan bergabung dengan Juventus. Skuat asuhan Massimiliano Allegri diberitakan akan kembali merekrut Wojciech Szczesny, yang diproyeksikan sebagai pengganti Gianluigi Buffon.

Sumber: Juventus, Soccerway

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer