Bola.com, Milan - AC Milan, melalui situs resminya, Kamis (20/7/2017), mengonfirmasi telah merampungkan proses kepindahan Leonardo Bonucci dari Juventus dengan nilai transfer 42 juta euro (Rp 640,23 miliar). Sang pemain mendapat kontrak berdurasi lima musim.
Advertisement
Baca Juga
"AC Milan dengan senang hati mengumumkan transfer Leonardo Bonucci dari Juventus FC. Sang pemain telah menandatangani kontrak berdurasi lima tahun, atau hingga 30 Juni 2022," bunyi pernyataan resmi AC Milan.
Leonardo Bonucci memutuskan hengkang karena dikabarkan memiliki hubungan buruk dengan pelatih Juventus, Massimiliano Allegri. Hubungan mereka memanas setelah terlibat perselisihan di ruang ganti pada babak pertama final Liga Champions 2016-2017.
Leonardo Bonucci menjadi rekrutan kesembilan AC Milan pada bursa transfer musim panas 2017. Sebelumnya, manajemen klub telah lebih dulu mendatangkan Andre Silva, Andrea COnti, Hakan Calhanoglu, Ricardo Rodriguez, Mateo Musacchio, Lucas Biglia, Fabio Borini, dan Antonio Donnarumma.
#ACMilan announce the signing of @bonucci_leo19 from @juventusfc, through to 30 June 2022 🔴⚫
— AC Milan (@acmilan) July 20, 2017
👉🏻 https://t.co/Y8L8HusLqM#welcomeBonucci
Pelatih AC Milan, Vincenzo Montella, mengaku senang bisa bekerja sama dengan Leonardo Bonucci. Menurut Montella, sang pemain bisa membuat I Rosonerri meraih berbagai prestasi.
"Bonucci adalah pemain yang memiliki pengalaman bermain di pentas internasional. Secara teknis, saya berpikir dia dan Sergio Ramos adalah bek terkuat di dunia. Bisa melatih Bonucci adalah mimpi yang menjadi kenyataan," kata Montella.
Sumber: AC Milan, Football Italia