Sukses


Riyad Mahrez di Ambang Pintu Keluar Leicester City

Bola.com, Aljir Federasi sepak bola Aljazair (FAF), mengizinkan gelandang Leicester City, Riyad Mahrez, untuk meninggalkan pemusatan latihan. FAF memberikan kesempatan bagi Mahrez untuk menentukan masa depannya sebelum jendela transfer ditutup.

Kabar ini dikonfirmasi langsung melalui akun twitter tim nasional Aljazair (@LesVerts). "@Mahrez22 diberi kesempatan untuk pergi menyelesaikan proses transfer ke klub barunya," tulis akun tim nasional Aljazair tersebut.

Tim nasional Aljazair sedang mempersiapkan diri menghadapi Zambia pada lanjutan kualifikasi Piala Dunia 2018 Sabtu (2/9/2017) di National Heroes Stadium.

Mahrez memang menjadi salah satu komoditas utama pada bursa transfer kali ini. Pemain berusia 26 tahun tersebut sempat dikaitkan dengan AS Roma, Manchester United, Barcelona dan Arsenal. Namun, Leicester City masih enggan melepas melepas Mahrez.

Mahrez  terlihat sudah tak betah bermain bagi The Foxes. Kepergian pemain bintang setelah berhasil menjuarai premier league musim 2015-2016 menjadi salah satu faktornya. Sementara itu, banderol 40 juta poundsterling (Rp 690,15 miliar) yang dipatok manajemen Leicester dinilai terlalu mahal.

kini, banyaknya tawaran yang masuk dan keinginan yang kuat dari Mahrez untuk pergi membuat manajemen Leicester mulai berpikir ulang. The Foxes khawatir hal ini akan berdampak pada permainan Mahrez di lapangan.

Selama membela Leicester City, Riyad Mahrez berhasil menorehkan 35 gol dan 27 asisst dari 141 penampilan. Mahrez juga merupakan aktor penting dalam keberhasilan The Foxes menjuarai Premier League 2015-2016.

Sumber: fourfourtwo

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

 

Video Populer

Foto Populer