Bola.com, Turin - Juventus berminat merekrut gelandang yang juga kapten Barcelona Andres Iniesta demi menambah kekuatan tim pada tahun depan, seperti dilansir Marca pada Senin (4/9/2017).
Advertisement
Baca Juga
Sejak kepergian Andrea Pirlo ke New York City FC pada 2015, Juventus belum menemukan pengatur serangan yang mumpuni. Keberadaan Miralem Pjanic juga dirasakan kurang karena dianggap tidak sekreatif Pirlo.
Untuk itu, Juventus bersiap menampung Iniesta pada musim panas 2018. I Bianconeri bersiap memberikan tawaran gaji kepada Iniesta pada Januari mendatang.
Saat ini, Iniesta belum menandatangani perpanjangan durasi kontrak yang akan berakhir pada 30 Juni 2018. Jika tidak terjadi kesepakatan, Iniesta bebas melakukan negosiasi dengan klub peminat mulai awal tahun depan.
Juventus bisa menjadi pelabuhan selanjutnya bagi pemain yang mengawali masa kecil di klub Albacete itu. I Bianconeri pernah memboyong pemain Barcelona, yakni Dani Alves, secara gratis dari Camp Nou pada 2016.
Sumber: Marca