Bola.com, Sinsheim - Bayern Munchen menyerah 0-2 dari Hoffenheim dalam lanjutan Bundesliga di Stadion Rhein Neckar-Arena, Sinsheim, Sabtu (9/9/2017). Itu menjadi kekalahan perdana Bayern Munchen pada musim ini.
Bayern Munchen mengawali pertandingan dengan menyimpan beberapa pemain kunci. Arjen Robben, Franck Ribery, dan James Rodriguez lebih dahulu duduk di bangku cadangan.
Advertisement
Baca Juga
Mantan pemain Hoffenheim yang kini berseragam Bayern Munchen, Sebastian Rudy dipercaya tampil menemani Corentin Tolisso di lini tengah. Adapun eks pemain Hoffenheim lain, Niklas Sule duduk di bangku cadangan Die Roten.
Sementara itu, Hoffenheim turun dengan mayoritas skuat terbaik. Andrej Kramaric yang menjadi pencetak gol tunggal Hoffenheim ketika bertemu Bayern Munchen pada 4 April 2017 menjadi duet lini depan Marc Uth.
Namun, Kramaric gagal mencetak gol ke gawang Die Roten kali ini. Justru Uth yang gantian menjadi pahlawan kemenangan Hoffenheim.
Uth membuka keunggulan pasukan Julian Nagelsmann pada menit ke-27. Penyerang berusia 26 tahun itu mampu memaksimalkan umpan Kramaric demi membawa Hoffenheim unggul 1-0 pada babak pertama.
Memasuki babak kedua, Hoffenheim kembali bisa menambah derita lini belakang Bayern Munchen. Lagi-lagi, Uth menjadi mimpi buruk kiper Manuel Neuer melalui golnya pada menit ke-51.
Bayern Munchen mencoba mencari gol setelah tertinggal 0-2 dari tuan rumah. Tampilnya Robben, Ribery, dan James Rodriguez tidak banyak membantu Die Roten. Bayern Munchen menelan kekalahan 0-2 dari Hoffenheim.
Hasil itu membuat Bayern Munchen gagal mengambil puncak klasemen dari tangan Borussia Dortmund. Bayern Munchen yang mengemas enam poin, bahkan harus disalip Hoffenheim yang saat ini mengumpulkan tujuh poin.
Bayern Munchen berada di peringkat kelima, sementara Hoffenheim naik ke urutan kedua klasemen sementara Bundesliga.
Susunan pemain
Hoffenheim: 1-Oliver Baumann; 4-Ermin Bicakcic, 6-Havard Nordtveit, 21-Benjamin Hubner; 3-Pavel Kadarabek, 10-Kerem Demirbay, 32-Dennis Geiger (8-Eugen Polanski 63), 18-Nadiem Amiri, 17-Steven Zuber (16-Nico Schulz 69); 19-Marc Uth (30-Philipp Ochs 75), 27-Andrej Kramaric
Pelatih: Julian Nagelsmann
Bayern Munchen: 1-Manuel Neuer; 32-Joshua Kimmich, 8-Javi Martinez, 5-Mats Hummels, 13-Rafinha (7-Franck Ribery 78); 24-Corentin Tolisso, 19-Sebastian Rudy (10-Arjen Robben 57); 25-Thomas Muller (11-James Rodriguez 78), 6-Thiago Alcantara, 29-Kingsley Coman; 9-Robert Lewandowski
Pelatih: Carlo Ancelotti
Wasit: Daniel Siebert