Sukses


Prediksi Israel Vs Spanyol: Tanpa 3 Pilar

Bola.com, Jerusalem - Spanyol akan menghadapi Israel pada laga Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2018 zona Eropa di Stadion Teddi Malcha, Jerusalem, Senin (9/10/2017). La Furia Roja bakal tampil tanpa tiga pemain inti.

Thiago Alcantara terpaksa pulang lebih cepat ke klubnya, Bayern Munchen, lantaran mengalami cedera. Adapun Gerard Pique dan David Silva harus absen karena menjalani akumulasi kartu kuning.

Meski tanpa tiga pemain inti tersebut, Spanyol masih diunggulkan melawan Israel. Ketiga pemain itu bisa digantikan para pemain lain yang tidak kalah berpengalaman.

Pertandingan nanti juga tidak berpengaruh terhadap posisi Spanyol di klasemen Grup G. Pasukan Julen Lopetegui sudah memastikan lolos ke Piala Dunia 2018 sebagai juara grup.

Namun, Lopetegui tetap akan menganggap serius laga di Jerusalem. Dia bakal menjadikan laga nanti sebagai ajang seleksi awal bagi para pemain sebelum mengikuti Piala Dunia 2018.

Adapun bagi Israel, laga kontra Spanyol tidak akan mengubah nasib mereka. Israel sudah masuk kotak dan tidak bisa lolos ke turnamen terbesar antarnegara itu.

Saat ini, Israel hanya menempati urutan keempat dengan raihan 12 poin. Dengan tersisa satu pertandingan, Israel yang berjarak delapan poin dengan Italia sebagai penghuni peringkat kedua sudah dipastikan tidak bisa melaju ke play-off.

Akan tetapi, Israel ingin mengulang catatan manis ketika terakhir kali menjamu Spanyol. Sekitar 16 tahun lalu, Israel pernah menahan Spanyol 1-1 di Ramat Gan. Padahal, Spanyol ketika itu datang dengan materi pemain kelas atas, seperti Juan Carlos Valeron, Luis Enrique, ataupun Raul Gonzalez.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Prediksi

Perkiraan susunan pemain

Israel: Ariel Harush; David Keltjens, Tal Ben Haim, Eitan Tibi, Ofir Davidzada; Maruwan Kabha, Bibras Natcho, Maor Melikson; Lior Refaelov, Tomer Hemed, Eliran Atar

Pelatih: Elisha Levy

Spanyol: David de Gea; Nacho Fernandez, Sergio Ramos, Nacho Monreal; Alvaro Odriozola, Koke, Saul Niguez, Marco Asensio; Pedro Rodriguez, Aritz Aduriz, Rodrigo Moreno

Pelatih: Julen Lopetegui

Head to head

24/3/2017 - Spanyol 4-1 Israel (Kualifikasi Piala Dunia)

6/6/2001 - Israel 1-1 Spanyol (Kualifikasi Piala Dunia)

9/10/2000 - Spanyol 2-0 Israel (Kualifikasi Piala Dunia)

10/10/1999 - Spanyol 3-0 Israel (Kualifikasi Piala Eropa)

14/10/1998 - Israel 1-2 Spanyol (Kualifikasi Piala Eropa)

Lima pertandingan terakhir Israel

6/10/2017 - Liechtenstein 0-1 Israel (Kualifikasi Piala Dunia)

5/9/2017 - Italia 1-0 Israel (Kualifikasi Piala Dunia)

2/9/2017 - Israel 0-1 Makedonia (Kualifikasi Piala Dunia)

11/6/2017 - Israel 0-3 Albania (Kualifikasi Piala Dunia)

6/6/2017 - Israel 1-1 Moldova (Persahabatan)

Lima pertandingan terakhir Spanyol

6/10/2017 - Spanyol 3-0 Albania (Kualifikasi Piala Dunia)

5/9/2017 - Liechtensten 0-8 Spanyol (Kualifikasi Piala Dunia)

2/9/2017 - Spanyol 3-0 Italia (Kualifikasi Piala Dunia)

11/6/2017 - Makedonia 1-2 Spanyol (Kualifikasi Piala Dunia)

7/6/2017 - Spanyol 2-2 Kolombia (Persahabatan)

Prediksi Bola.com

Israel 45-55 Spanyol

Sumber: Berbagai sumber

Video Populer

Foto Populer