Sukses


AC Milan Masih Percaya Vincenzo Montella, tetapi...

Bola.com, Milan - CEO AC Milan, Marco Fassone, menegaskan dukungan penuh kepada Vincenzo Montella. Namun, Fassone berharap Montella dapat segera membayar kepercayaan para petinggi klub.

AC Milan bermain inkonsisten pada awal musim 2017-2018. Pada ajang Serie A, mereka menelan tiga kekalahan dalam lima laga terakhir.

Kondisi itu membuat posisi Montella berada dalam bahaya. Sang pelatih berpeluang besar akan dipecat jika gagal mengalahkan Inter Milan.

Akan tetapi, kabar itu dibantah oleh Fassone. Menurutnya, posisi Montella akan tetap aman meski gagal merengkuh kemenangan atas Inter Milan.

Sahabat Bola.com bisa menyaksikan pertandingan-pertandingan AC Milan di pentas Liga Italia Serie A secara Live Streaming di Supersoccer.tv. Informasi lengkap bisa dilihat di www.supersoccer.tv atau download aplikasinya di Play Store dan App Store.

"Pertandingan derby melawan Inter Milan bukan penentuan untuk Montella. Pelatih memiliki kepercayaan penuh kami dan saya menegaskan dukungan untuknya," kata Fassone.

"Kami menjalankan proyek jangka panjang, bukan sesuatu yang berdurasi tujuh hingga delapan hari. Kami sadar hal itu butuh waktu. Namun, saya berharap Montella tidak membutuhkan waktu terlalu lama," lanjutnya.

AC Milan menjalankan revolusi pada bursa transfer musim panas 2017. Il Diavolo Rosso mendatangkan 11 pemain baru dengan dana sebesar 194,5 juta euro (Rp 3,11 triliun).

Sumber: Football Italia

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa, dengan kualitas HD di sini

Pertandingan internasional dan liga top dunia bisa disaksikan secara live streaming di Supersoccer.tv. Informasi lengkap bisa dilihat di www.supersoccer.tv atau download aplikasinya di Play Store dan App Store.

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer