Bola.com, Jakarta - Kota Madrid bakal menjadi satu di antara altar seru pada Matchday III Liga Champions 2017-2018. Hal itu terjadi karena Real Madrid menjadi tuan rumah bagi Tottenham Hotspur.
Advertisement
Baca Juga
Persaingan Real Madrid dan Tottenham Hotspur menjadi bagian dari persaingan sengit di Grup H. Kemenangan akan menggaransi status pemuncak klasemen sementara.
Tak hanya di Santiago Bernabeu, Madrid, beberapa kota lain juga bakal merasakan hawa persaingan ketat. Sebut saja di London, kala Chelsea kedatangan AS Roma. Dua tim unggulan tersebut bakal berjibaku demi memudahkan langkah menuju fase knock-out.
Terbang jauh ke markas Maribor, di sana ada Liverpool yang sedang mengincar kemenangan perdana. Maklum, pada dua laga Grup E, The Reds hanya sanggup menuai dua hasil seri.
Bagi Anda penikmat sepak bola, laga-laga dari Real Madrid dkk tak boleh terlewatkan begitu saja. Berikut jadwal pertandingan Liga Champions pekan ini:
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Selasa, 17 Oktober 2017
Grup E
Maribor Vs Liverpool
Spartak Moskow Vs Sevilla
Grup F
Feyenoord Vs Shakhtar Donetsk
Manchester City Vs Napoli
Grup G
AS Monaco Vs Besiktas
Leipzig Vs FC Porto
Grup H
APOEL Nicosia Vs Borussia Dortmund
Real Madrid Vs Tottenham Hotspur
Advertisement
Rabu, 18 Oktober 2017
Grup A
Benfica Vs Manchester United
CSKA Moskow Vs Basel
Grup B
Anderlecht Vs Paris Saint Germain
Bayern Munchen Vs Celtic
Grup C
Qarabag Vs Atletico Madrid
Chelsea Vs AS Roma
Grup D
Barcelona Vs Olympiakos
Juventus Vs Sporting CP
Sumber: UEFA