Bola.com, Glasgow - Anderlecht akhirnya meraih poin pertama mereka di Liga Champions 2017-2018 setelah menang 1-0 atas Celtic, tapi mereka butuh gol bunuh diri Jozo Simunovic untuk meraih hal itu. Simunovic mencetak gol bunuh diri lewat sundulan kepala pada menit ke-62.
Namun, kemenangan itu tak membuat Anderlecht mampu menggeser Celtic, yang berada di peringkat tiga klasemen grup B dan berhak berlaga di Liga Europa. Hal itu karena pasukan Brendan Rodgers memiliki rekor head-to-head yang superior setelah menumbangkan Anderlecht 3-0 pada September 2017.