Jakarta Manchester United (MU) tengah cemas dengan pergerakan Juventus dan Inter Milan. Juventus dan Inter Milan mendekati pemain incaran MU, Bryan Cristante, yang merupakan gelandang Atalanta.
Mantan pemain AC Milan itu bermain gemilang di Atalanta musim ini. Cristante mampu membuat delapan gol dari 22 pertandingan bersama Atalanta musim ini.
Advertisement
Baca Juga
Cristante masih berstatus pemain pinjaman dari Benfica. Atalanta punya opsi mempermanenkannya di akhir musim. Hampir pasti Atalanta akan menggunakan opsi untuk memiliki Cristante sepenuhnya. Tapi, Juventus dan Inter Milan terus memantau Cristante.
Atalanta diperkirakan akan langsung menjual Cristante begitu mempermanenkannya. Pasalnya Cristante diminati banyak klub besar Eropa. MU yang awalnya paling berminat kepada pemuda 22 tahun itu.
Manajer MU Jose Mourinho kepincut dengan penampilan Cristante saat Atalanta mencukur Everton di ajang Liga Europa. Mourinho menyiapkan Cristante sebagai pengganti Marouane Fellaini.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Juve dan Inter Siap Bersaing
Usaha MU memiliki Cristante akan makin berat. La Stampa melaporkan Juventus dan Inter Milan juga berminat merekrut Cristante musim panas 2018 nanti.
Kedua klub punya kelebihan ketimbang MU. Juve dan Inter memiliki hubungan dekat dengan Atalanta.
Advertisement