Bola.com, Jakarta - Beberapa kompetisi di Eropa sudah mengakhiri aktivitas bursa transfer musim dingin 2018. Hasilnya, sepanjang sebulan lalu, terdapat beberapa transfer yang menarik perhatian publik.
Advertisement
Baca Juga
Sebagian besar dari proses tersebut melibatkan nama besar ataupun klub yang memiliki basis fans besar. Uniknya, berbeda dengan bursa transfer pemain musim dingin tahun 2016, kali ini banyak langkah-langkah mengejutkan dari tim-tim besar di Eropa.
Beberapa yang bisa menjadi contoh antara lain aksi Barcelona yang berhasil menggaet Philippe Coutinho, lalu Liverpool yang 'mencuri start' dengan memastikan kehadiran Virgil van Dijk di Stadion Anfield.
L'Equipe, Kamis (1/2/2018) menurunkan artikel terkait 10 transfer yang menjadi perhatian publik, terutama warganet. Berikut ke-10 pemain yang kepindahannya membetot atensi massa.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
1. Aymeric Laporte (Athletic Bilbao ke Manchester City)
Proses negosiasi antara Athletic Bilbao dan Manchester City nyaris tak mendapat perhatian. Kedua kubu sangat rapat menyimpan proses interaksi tersebut. Akhirnya, publik cukup kaget dengan pengumuman dari pihak Manchester City kalau mereka berhasil mendatangkan Aymeric Laporte. Bintang asal Prancis tersebut bakal memerkuat lini sentral pertahanan The Citizens.
Advertisement
2. Guido Carrillo - Cenk Tosun
Dua nama ini menjadi perhatian publik setelah kepindahan mereka menyisakan cerita tersendiri. Guido Carrillo pergi dari AS Monaco menuju Southampton, sementara Centk Tosun berkostum Everton. Kepergian mereka mengungkapkan fakta kalu Carrillo dan Tosun adalah pesepak bola bandel, selain harga transfer yang identik alias sama persis, yakni 22 juta euro.
3. Theo Walcott (Arsenal ke Everton)
Setelah 12 tahun berkostum Arsenal, Walcott mengubah arah karier. Ia menerima pinangan Everton dengan nilai 22,5 juta euro. Kepergian Walcott menjadi cerita sendiri, karena kini ia bisa bermain bersama Wayne Rooney, sosok yang dulu pernah menjadi 'musuh' di lapangan dan Timnas Inggris. Hebatnya, Walcott sudah membuktikan perannya, yakni bisa mencetak dua gol kala Everton membungkam Leicester City dengan skor 2-1, Kamis (1/2/2018) dini hari WIB.
Advertisement
4. Lucas Moura (PSG ke Tottenham Hotspur)
Lucas Moura sempat menjadi andalan PSG. Sayang, kedatangan Neymar membuat ia tak mendapatkan banyak menit bermain. Padahal, sosok Lucas Moura dianggap punya potensi tinggi sebagai pemain kelas dunia. Keputusan Moura menerima pinangan Spurs dianggap mengejutkan.
5. Inigo Martinez (Real Sociedad ke Atlhetic Bilbao)
Keputusan Inigo Martinez pindah ke Bilbao menciptakan keributan yang datang dari ketidapuasan fans Sociedad. Maklum, Martinez pindah ke tim yang dianggap rival panas. Martinez datang sebagai pengganti Aymeric Laporte.
Advertisement
6. Pierre-Emerick Aubameyang (Dortmund ke Arsenal)
Aubameyang harus mengalami lika-liku sebelum berkostum Arsenal. Tarik-ulur manajemen Dortmund dan Arsenal membuat transfer Aubameyang menjadi perhatian publik.
7. Diego Costa (Chelsea ke Atletico Madrid)
Transfer Costa ke Atletico Madrid sudah diumumkan sejak September. Namun, proses efektifnya tetap berlangsung pada Januari. Kembalinya Costa sempat diperdebatkan karena bomber Timnas Spanyol tersebut dianggap tak lagi memiliki taring.
Advertisement
8. Cédric Bakambu (Villarreal ke Beijing Guoan)
Keputusan Bakambu menuju Liga Super China sempat menjadi cibiran publik. Maklum, fans Villarreal menyebut Bakambu terlalu mata duitan. Sebuah hal yang wajar, karena Bakambu mendapat gaji minimal Rp2 miliar per pekan. Kini, ia menjadi pemain termahal asal Afrika dengan banderol 74 juta euro.
9. Virgil van Dijk (Southampton ke Liverpool)
Sosok bek sentral tersebut menjadi pembuka kejutan bursa transfer musim dingin 2018. Ia datang ke Liverpool dengan status baru, yakni bek termahal di dunia. Satu yang pasti, banyak publik meragukan kemampuan Virgil van Dijk, terutama saat berlaga di level Eropa.
Advertisement
10. Philippe Coutinho (Liverpool ke Barcelona)
Proses Coutinho berkostum Barcelona tergolong buah dari kesungguhan El Barca. Barcelona sudah mengincar Coutinho sejak musim panas tahun lalu. Kini, Coutinho berstatus pemain termahal Barcelona.
Sumber: L'Equipe