Sukses


Pelatih Napoli Jadi Incaran Real Madrid dan PSG

 

Jakarta - Dua klub kaya Eropa, Real Madrid (Spanyol) dan Paris Saint Germain (Prancis) dikabarkan mengincar pelatih Napoli, Maurizio Sarri.

Dilansir Football Italia, Real Madrid menginginkan Sarri sebagai pengganti Zinedine Zidane. Zidane belakangan santer diisukan bakal dipecat menyusul rentetan hasil buruk yang dituai Los Blancos.

Sosok Sarri dipandang mirip Arrigo Sacchi dan Pep Guardiola, karena mampu membawa Napoli menampilkan sepakbola indah.

Tak berbeda dengan Real Madrid, PSG juga kepincut pada Sarri, karena dianggap cocok bila mengasuh pemain-pemain bintang macam Neymar Jr dan Kylian Mbappe. 

Sebelumnya, Chelsea juga dikabarkan ingin mengganti Antonio Conte dengan Sarri. Apalagi, belakangan Conte mulai tak fokus melatih Eden Hazard dan kawan-kawan sejak Federasi Sepakbola Italia (FIGC) sibuk mencari pelatih Timnas Italia. Dalam dua laga terakhir, The Blues bahkan dibantai tim-tim gurem macam Bournemouth (0-3) dan Watford (1-4).

Kemungkinan Sarri angkat kaki dari San Paolo cukup besar mengingat jasa yang diberinya untuk klub tersebut dianggap tak sebanding dengan gaji yang ia terima. Diketahui, ia hanya dibayar 1,4 juta euro per musim. Jumlah ini jauh lebih kecil dibanding bayaran pelatih Juventus, Massimiliano Allegri (7 juta euro per musim) dan pelatih Inter Milan, Luciano Spalletti (4 juta euro per musim).

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Kiprah Sarri

Di tangan Maurizio Sarri, Napoli menjelma jadi tim yang menakutkan. (AFP/Carlo Hermann)

Sarri mulai melatih Napoli sejak musim 2015/2016. Ia ditunjuk pada 11 Juni 2015, menggantikan Rafael Benitez. Di musim pertamanya, ia membawa Napoli finis di peringkat kedua klasemen akhir Serie A, yang otomatis meloloskan tim asal Kota Naples itu ke Liga Champions.

Berlanjut ke musim kedua, 2016/2017, Napoli mampu melaju sampai babak 16 besar Liga Champions, sebelum disingkirkan oleh Real Madrid. Di Serie A, I Partenopei tetap mempertahankan satu tiket Liga Champions dengan finis di urutan ketiga.

Dan musim ini, meski telah gugur di babak penyisihan grup Liga Champions, Napoli tampil perkasa di liga domestik. Mereka konsisten berada di puncak klasemen meski terus diuntit oleh Juventus. Hingga pekan ke-23, Napoli sudah mengumpulkan 60 poin, hasil 19 kemenangan, tiga kali seri, dan hanya sekali kalah.

 

3 dari 3 halaman

Hubungan Baik

Menurut laporan Il Mattino, para petinggi Napoli akan bertemu dengan Sarri bulan depan untuk membahas perpanjangan kontrak, sekaligus menghapus klausul rilisnya.

Saat ini, kontrak Sarri bersama Napoli berlaku hingga Juni 2020. Dalam ikatan kontraknya, terdapat klausul yang mengizinkannya pergi ke klub lain musim panas mendatang, asal ada yang membayar 8 juta euro.

Rencananya, Napoli akan melipatgandakan gaji Sarri untuk mempertahankannya.

(Abul Muamar)

Sumber: www.liputan6.com 

Video Populer

Foto Populer