Sukses


Bomber Tottenham Hotspur Kenang Pengalaman Indah Main di Juventus

Bola.com, London - Striker Tottenham Hotspur Fernando Llorente mengenang masa-masa indah bermain untuk Juventus. Pemain asal Spanyol itu pernah dua musim membela La Vecchia Signora, yakni pada 2013-2015.

Namun, Llorente harus menghadapi fakta timnya bakal bertemu Juventus pada babak 16 besar Liga Champions. Tottenham Hotspur akan lebih dahulu menyambangi markas Juventus pada Selasa (13/2/2018) waktu setempat.

"Ada banyak pengalaman luar biasa di sana. Kami melaju hingga final Liga Champions setelah mengalahkan Real Madrid. Pada final, kami memiliki kesempatan membuat skor menjadi 1-1 (melawan Barcelona)," kata Llorente.

"Sulit menghadapi Barcelona yang memiliki Lionel Messi, Luis Suarez, dan Neymar. Kami tidak keluar sebagai juara, namun tetap hal itu menjadi pengalaman bagus untuk kami."

"Juventus merupakan satu di antara klub terbesar dunia. Sungguh menakjubkan bisa bermain di sana. Saya tinggal, memiliki banyak pengalaman luar biasa dan sekarang senang bisa kembali ke sana. Saya masih memiliki banyak teman dan akan bertemu mereka," lanjut Llorente.

Selama berkarier di Juventus, Llorente mencetak 27 gol dari 92 pertandingan di berbagai ajang. Dia turut mempersembahkan lima gelar bersama Juventus, termasuk dua trofi Serie A.

Akan tetapi, Llorente belum tentu bermain menghadapi mantan klubnya itu. Selama membela Tottenham Hotspur, Llorente hanya menjadi pelapis striker Harry Kane.

Sumber: Tottenham Hotspur

Saksikan cuplikan pertandingan dari Liga Inggris, La Liga, Liga Champions, dan Liga Europa dengan kualitas HD di sini:

Lebih Dekat

Video Populer

Foto Populer