Sukses


Vlog Bola.com: Bundesliga dan Tradisi Minum Bir Warga Jerman

Bola.com, Jakarta - Jika merunut sejarah, tradisi meminum bir sudah terjadi sejak kemunculan Bavaria, yang merupakan satu di antara kerajaan di Jerman. Bavaria lalu bergabung dengan kerajaan lainnya, yang kemudian membentuk kekaisaran, untuk melawan agresi Prancis pada abad ke-18. 

Terlepas dari soal perkembangan pemerintahan, orang-orang Bavaria saat ini masih memegang teguh tradisi, satu di antaranya adalah meminum bir. Oleh karena itulah, wajar jika setiap tahun pada periode Oktober, orang-orang di Munchen, Jerman, berkumpul, bersuka cita sembari meminum bir dalam acara Oktoberfest. 

Di hari pertama kunjungannya ke Jerman, Jumat (13/04/2018), Jurnalis Bola.com, Aditya Wicaksono berkesempatan melakukan media visit ke Bundesliga, Jerman, serta melihat langsung bagaimana tradisi minum bir rakyat jerman di bar yang ada di Jerman.

Video Populer

Foto Populer