Sukses


Gattuso Tertawakan Rumor Bakal Dipecat AC Milan

Jakarta Saat tur pramusim baru dimulai, pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso galau mendengar laporan-laporan yang beredar. Rossoneri dilaporkan tengah mencari sosok pengganti Gattuso untuk musim depan.

Dilaporkan Gazzeta dello Sport dan Corriere dello Sport, AC Milan tak puas dengan kinerja Gennaro Gattuso sebagai pelatih kepala di musim lalu. Bersama Gattuso, rapor Rossoneri memang tak begitu mengesankan.

Ia datang menggantikan Vincenzo Montella dan mulai bekerja pada November 2017. Kampanye Milan mengalami masa pasang surut bersama Gattuso. Mereka sempat melewati 13 laga tanpa kalah, tapi mereka juga sempat menjalani 10 laga hanya dengan dua kemenangan.

Pada akhirnya, tak ada prestasi membanggakan yang diraih AC Milan. Selain gagal finis di empat besar, mereka juga terhenti di 16 besar Liga Europa dan kalah di final Coppa Italia. Karena alasan itu, manajemen baru Milan dilaporkan tengah mempertimbangkan untuk mencari pengganti Gattuso.

"Cerita ini membuat saya tertawa. Saya santai, saya senang Presiden (Paolo Scaroni) menelpon saya. Tapi saya menemukan kedamaian dari pekerjaan yang saya lakukan setiap hari. Saya tak akan memperbaiki apa pun jika belum rusak," ujar Gattuso, dikutip Football Italia.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Pengangkatan Leonardo

Kabarnya, sosok yang tengah dipertimbangkan Rossoneri adalah Antonio Conte. Kebetulan, Conte tengah menganggur usai didepak Milan. Pengalaman Conte berkarier sebagai pelatih Juventus dan Timnas Italia jadi bahan pertimbangan.

Di sisi lain, Milan juga baru memperkenalkan Leonardo sebagai manajer umum anyar. Ia bukan sosok yang asing untuk Milan. Selain sebagai pemain dan direktur olahraga, ia juga sempat dipercaya jadi pelatih Milan.

"Saya telah mengenalnya sebagai rekan setim, pelatih, dan direktur. Saya sangat menghormatinya. Kami memang memiliki banyak masalah di masa lalu, tapi kami mampu menyelesaikannya beberapa tahun lalu. Saat ini prioritasnya bukan hubungan kami, tapi untuk membawa Milan ke level yang tinggi," Gattuso menegaskan.

3 dari 3 halaman

Statistik Gattuso di Semua Klub

Sion: 3 menang, 4 imbang, 5 kalah dari 12 laga

Palermo: 3 menang, 1 imbang, 4 kalah dari 8 laga

OFI Crete: 5 menang, 3 imbang, 9 kalah dari 11 laga

Pisa: 27 menang, 35 imbang, 22 kalah dari 84 laga

AC Milan: 16 menang, 10 imbang, 8 kalah dari 34 laga

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer