Sukses


Ivan Strinic Impikan Trofi dengan Kostum AC Milan

Jakarta Bek baru AC Milan, Ivan Strinic, berjanji memberikan yang terbaik pada musim perdana dengan kostum merah-hitam. Strinic berharap bisa membantu I Rossoneri memenangkan gelar.

Strinic bergabung dengan AC Milan setelah kontraknya di Sampdoria habis musim panas ini.

Dia menandatangani kontrak selama tiga musim. "Saya berada di salah satu klub top di dunia dan berharap menjalani kampanye baik," kata Strinic, dikutip situs resmi AC Milan.

Strinic tiba di Italia dengan menerima pinangan Napoli pada 2015. Setelah satu setengah musim di sana, dia hengkang ke Sampdoria.

Sosok berusia 31 tahun tersebut tampil di 17 laga Serie A dan membantu Sampdoria menempati posisi 10 klasemen akhir.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 3 halaman

Siap Bersaing

Strinic bakal bersaing melawan Ricardo Rodriguez dan Luca Antonelli untuk memperebutkan posisi di tim utama. Musim lalu Rodriguez merupakan pilihan utama dengan tampil di 34 partai Serie A.

"Saya siap bertarung dari awal," tegas mantan penggawa Dnipro Dnipropetrovsk itu.

3 dari 3 halaman

Cemerlang di Rusia

Strinic tiba di AC Milan setelah tampil mengesankan bersama Timnas Kroasia pada Piala Dunia 2018. Dia membawa tanah kelahirannya menembus final untuk kali pertama sepanjang sejarah.

 

Simak video pilihan di bawah ini:

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer