Jakarta Penyerang AC Milan Gonzalo Higuain ramai diberitakan bakal pindah ke Chelsea pada Januari 2018 nanti. The Blues konon berencana untuk melakukan pertukaran pemain dengan I Rossoneri.
Manajer Chelsea Maurizio Sarri disebut sangat berminat memiliki Higuain di Stamford Bridge. Sarri sudah sangat mengenal Higuain. Keduanya pernah sukses besar ketika bekerja bareng di Chelsea.
Advertisement
Untuk mendapatkan Higuain, Chelsea konon bersedia memberikan Alvaro Morata ke AC Milan. Kedua klub akan melakukan barter.
Kendala terbesar transfer ini ada pada status Higuain yang merupakan pemain pinjaman dari Juventus. Namun Juventus konon sudah memberi lampu hijau.
Walau di media-media santer berhembus kabar kepindahan Higuain sudah selangkah lagi, direktur olahraga AC Milan Leonardo malah menegaskan belum didekati sama sekali oleh Chelsea.
"Chelsea atau bukan Chelsea, tidak ada tawaran untuk Higuain. Tidak ada yang bertanya mengenai dia dan dia belum meminta untuk pergi. Dia pemain Juventus, kami memiliki opsi di akhir tahun. Tidak ada yang lain untuk dikatakan. Dia harus memikul tanggung jawabnya dan melakukannya di lapangan," terang Leonardo.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Kurang Tajam
Higuain tampil kurang bagus di AC Milan msuim ini. Pria 31 tahun itu hanya bisa membuat tujuh gol dari 19 penampilan.
"Sulit bagi seorang striker ketika dia tidak mencetak gol. Dia juga perlu menemukan dirinya sendiri karena dia dalam situasi sulit, dipinjamkan dari Juventus," lanjut Leonardo kepada Sky Sport Italia.
"Hubungan kami dengan dia sangat langsung, dia memiliki peran penting bagi kami dan dia tahu itu," pungkas Leonardo.
Advertisement