Sukses


Cristiano Ronaldo Menjelma Jadi Mesin yang Sempurna

Bola.com, Riyadh - Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso, memuji bintang Juventus, Cristiano Ronaldo, menjelang duel kedua klub pada ajang Piala Super Italia 2019, di Arab Saudi, Rabu (16/1/2019). 

Ronaldo cepat beradaptasi di Italia dengan membukukan 15 gol dalam 25 laga sejak mendarat di Juventus dari Real Madrid pada Juli 2018. Menurut Gattuso, Ronaldo banyak berubah. Awalnya pemain asal Portugal itu dinilainya terlalu banyak pamer kemampuan di lapangan. 

"Saya rasa Cristiano telah menjadi pemain yang luar biasa dalam tujuh atau delapan tahun terakhir. Ketika saya bertemu dengannya bebererapa tahun lalu, dia terlalu banyak pamer kemampuan, tapi dia sekarang telah berhenti melakukan itu," kata Gattuso, seperti dilansir Four Four Two

"Sekarang, dia melakukan semuanya dengan berapi-api, menyerang dengan kedalaman. Dia ingin mencetak gol dan menyulitkan Anda dan melesakkan bola ke jala," imbuh pelatih AC Milan itu. 

Ronaldo telah berkarier di tiga liga besar Eropa, Premier League (Manchester United), La Liga (Real Madrid), dan kini Serie A bersama Juventus. Transformasi sang pemain dinilai Gattuos sangat terlihat.  

"Dia telah berubah dalam tujuh atau delapan tahun, sekarang dia menjelma menjadi mesin yang sempura. Semakin tua, dia malah berlari semakin kencang," kata Gattuso tentang Cristiano Ronaldo

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer