Legenda hidup Manchester United, Ryan Giggs, menjadi pemain dengan catatan trofi terbanyak di Eropa yaitu dengan 35 Trofi. Berikut deretan pemain yang terdaftar dalam peraih trofi terbanyak di Eropa. (Foto Kolase AFP)
1. Ryan Giggs – Pria asal Wales ini pernah berjaya saat berseragam Mancester United. Sepanjang karirnya ia berhasil mengoleksi 35 trofi, 13 di antaranya merupakan gelar juara Premier League. (AFP/Paul Ellis)
2. Dani Alves – Pemain yang berposisi sebagai bek ini merupakan peraih 34 trofi bersama klub Eropa. Diantaranya Sevilla, Barcelona, Juventus hingga Paris Saint Germain. (AFP/Franck Fife)
3. Lionel Messi – Striker berdarah Argentina ini telah meraih banyak gelar bersama Barcelona. Total 33 trofi yang dipersembahkannya untuk Blaugrana. (AFP/Josep Lago)
4. Andres Iniesta – Pemain jebolan La Masia ini pernah merasakan manisnya gelar juara saat membela Barcelona. Sebanyak 32 trofi mampu ia persembahkan untuk tim Katalan. (AFP/Pierre-Philippe Marcou)
5. Maxwell – Pria berusia 37 tahun ini pernah berseragam Ajax Amsterdam, Inter Milan Barcelona dan Paris Saint Germain. Bersama Les Parisiens ada 14 trofi yang dipersembahkan. (AFP/Thomas Samson)
6. Zlatan Ibrahimovic – Penyerang LA Galaxy ini tercatat telah mengoleksi 30 trofi. Sebagian besar piala Ibrahimovic dimenangi saat memperkuat Paris Saint-Germain. (AFP/Karim Jaafar)
FOTO: Lionel Messi dan 6 Pemain dengan Raihan Trofi Terbanyak di Eropa
Lionel Messi, Ryan Giggs dan Dani Alves masuk dalam daftar pemain dengan catatan trofi terbanyak di Eropa yaitu dengan 35 Trofi. Berikut deretan pemain yang peraih trofi terbanyak di Eropa.
Photographer:
Muhammad Iqbal Ichsan
Lionel Messi adalah pemain sepak bola berbakat asal Argentina yang tergabung dalam klub Barcelona
Bruno Guimaraes menjadi pahlawan kemenangan Newcastle saat bertandang ke markas West Ham dalam laga lanjutan Liga Inggris 2024/2205 di London Stadium, London, Inggris, Selasa (11/03/2025) dini hari WIB. Guimaraes sukses mencetak gol semata wayang The Magpies pada menit ke-63. Pemain berkebangsaan Brasil itu berhasil membobol gawang West Ham setelah menerima umpan chip dari Harvey Barnes. Hasil tersebut membuat New Castle kini bertengger di peringkat ke-28 dengan raihan 47 poin.
Duel dua klub besar Liga Inggris Manchester United dan Arsenal berjalan sengit. Pertandingan pada pekan ke-28 Premier League 2024/2025 di Stadion Old Trafford, Minggu (09/03/2025) harus berakhir imbang sama kuat 1-1.
Arema FC berhasil mengalahkan tuan rumah Persija Jakarta 3-1 dalam laga pekan 26 BRI Liga 1 2024/2025 yang digelar di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Minggu (9/3/2025) malam WIB. Arema FC harus terlebih dahulu tertinggal sebelum mampu mengalahkan Persija Jakarta yang bermain dengan sembilan orang pemain.
AC Milan dan Inter Milan sama-sama menorehkan kisah heroik pada laga Liga Italia pekan ini. Duo tim kota mode itu tertinggal dua gol dulu, sebelum akhirnya berhasil mengunci tiga poin dari para lawannya.
Manchester City harus menelan pil pahit kala bertandang ke markas Nottingham Forest dalam laga pekan ke-28 Premier League 2024/2025 di City Ground, Sabtu (8/3/2025) malam WIB. Gol semata wayang dari Callum Hudson-Odoi cukup menghukum lengahnya lini pertahanan City dan membuat tim asuhan Pep Guardiola itu takluk dengan skor 0-1.
Manchester United gagal memetik kemenangan saat bertandang ke markas Real Sociedad dalam laga leg pertama 16 besar Liga Europa 2024/2025 di Anoeta Stadium, San Sebastian, Spanyol, Jumat (07/03/2025) dini hari WIB. MU sebenarnya berhasil mendominasi pertandingan dan unggul terlebih dahulu melalui Joshua Zirkzee pada menit ke-57. Sayangnya, keunggulan sementara tersebut sirna setelah Bruno Fernandes melakukan handball di kotak penalti. Mikel Oyarzabal yang ditunjuk sebagai algojo sukses melesatkan gol penyeimbang 1-1 dari titik dua belas pas. Skor imbang tersebut tak berubah hingga berakhirnya pertandingan.
Performa luar biasa yang ditunjukkan Alisson Becker saat membawa Liverpool mengalahkan PSG 1-0, Kamis (6/3/2025) dini hari WIB. Alisson berhasil menggagalkan 27 tembakan PSG, termasuk 10 diantaranya yang mengarah ke gawang.
Persija akhirnya bisa kembali ke jalur kemenangan setelah menaklukkan PSIS Semarang dua gol tanpa balas pada laga BRI Liga 1 di Stadion Indomilk Arena, Rabu (05/03/2025) malam WIB. Sebelumnya Macan Kemayoran selalu gagal memetik poin penuh dalam lima laga terakhir di Liga 1.
LeBron James mencetak rekor gemilang di NBA dalam pertandingan Los Angeles Lakers melawan New Orleans Pelicans, Rabu (05/03/2025) pagi WIB. Laga yang berlangsung di Crypto Arena, Los Angeles berakhir dengan kemenangan tuan rumah 136-115. LeBron James mencetak 34 poin, 8 rebound, dan 6 assist. Catatan tersebut membuatnya menjadi menjadi satu-satunya pebasket dalam sejarah NBA yang berhasil mencetak 50.000 poin di regular season dan babak playoff. Ia mengalahkan Kareem Abdul-Jabbar dengan total poin 38.387 angka.
Arsenal sukses menaklukkan PSV Eindhoven dengan skor 7-1 dalam laga leg pertama 16 besar Liga Champions 2024/2025 yang digelar di Stadion Philips, Rabu (5/3/2025) dini hari WIB. Ini menjadi kemenangan terbesar dalam sejarah babak 16 besar Liga Champions.
Khephren Thuram bermain luar biasa saat membawa Juventus mengandaskan Hellas Verona dengan skor 2-0 dalam laga giornata 27 Serie A 2024/2025 yang digelar di Allianz Stadium, Selasa (4/3/2025). Pemain 23 tahun itu bukan hanya berandil mencetak gol pemecah kebuntuan, tetapi juga menyumbang assist bagi gol Koopmeiners.