Sukses


Ribut di Bangku Cadangan, Franck Kessie Diparkir AC Milan saat Menjajal Sampdoria?

Jakarta - Franck Kessie telah kembali ke Milanello, pusat latihan AC Milan. Gelandang Pantai Gading tiba di pusat pelatihan klub ketika sesi latihan hampir berakhir.

Menurut Sky Sport, Jumat (29/3/2019), Kessie bertemu Biglia ketika pemain Argentina itu akan meninggalkan tempat latihan AC Milan. Kessie kemudian memeluk Biglia.

Seperti diketahui, Kessie dan Biglia sempat terlibat perselisihan di bangku cadangan saat AC Milan bertemu Inter dua minggu lalu.

Kejadiannya, saat Kessie ditarik keluar, dan Biglia menegus eks pemain Atalanta itu. Pasalnya, Kessie tidak menunjukkan respek kepada Patrick Cutrone, yang masuk menggantikannya.

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Bayar Denda

Teguran itu membuat Kessie kesal kepada Biglia, tapi sebelum adu fisik terjadi, sebagian orang di bangku cadangan AC Milan melerainya. Tapi, keduanya sekarang sudah tidak lagi berselisih.

Akibat insiden ini Kessie mendapat denda karena perilakunya. Kabarnya, AC Milan menyerahkan denda 40.000 euro kepada Kessié.

Kessie juga dilaporkan bertemu dengan petinggi klub Leonardo dan Maldini. Sepertinya, insiden tersebut kini masih berbuntut panjang.

Kessie kemungkinan absen melawan Sampdoria, pada lanjutan Serie, Sabtu besok. Ini bagian dari hukuman kejadian tersebut.

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer