Sukses


Laga di Liga Portugal Mendadak Dihentikan Gara-Gara Asisten Wasit Kebelet ke Toilet

Bola.com, Jakarta - Insiden tak terduga yang melibatkan asisten wasit terjadi di kompetisi kasta teratas Liga Portugal atau yang biasa disebut Primiera Liga, Minggu malam WIB (28/4/2019), saat pertandingan mempertemukan sesama tim papan bawah, Chaves versus Nacional.

Pertandingan yang dimainkan di kandang Chaves, di Estadio Municipal Eng. Manuel Branco Teixiera, itu berakhir dengan skor 4-1 untuk kemenangan tim tuan rumah.

Bukan kemenangan itu yang jadi pembicaraan, melainkan insiden yang terjadi 10 menit jelang turun minum. Saat itu Chaves unggul sementara dengan kedudukan 2-1.

Pertandingan tiba-tiba dihentikan oleh wasit. Penyebabnya, asisten wasit, Jorge Cruz, sudah kebelet berlari menuju toilet. 

Saat kiper hendak mengambil tendangan, wasit utama tiba-tiba meniup peluit, menghentikan pertandingan. Sesaat kemudian, Cruz terlihat berlari meninggalkan posnya, menuju tengah lapangan.

Cruz menyerahkan "senjatanya" berupa bendera, kepada wasit utama, keduanya terlihat berbicang singkat, dan ngacir menuju toilet yang berada di dalam stadion.

Pertandingan terhenti setidaknya selama tiga menit untuk memberikan kesempatan kepada Cruz menuntaskan "urusannya". 

Untuk mengisi waktu, kedua kesebelasan berkumpul di tepi lapangan di area masing-masing, seolah menjalani water break. Pelatih kedua tim juga terlihat memberikan evaluasi kepada pemainnya.

Tak lama berselang, Cruz kembali dari toilet. Sorakan dari penonton membahana. Ia kembali memakai perlengkapan komunikasi, dan memasuki lapangan dengan sedikit senyuman menghiasi wajahnya.

Namun, sebelum kembali mengambil kembali benderanya, wasit utama iseng mengerjainya dengan berlagak memberinya kartu merah. Pertandingan pun dilanjutkan kembali tanpa gangguan lagi. 

Sumber: Sportbible

 

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer