Bola.com, Jakarta - Antusiasme tinggi menyelimuti warga Korea Selatan menyongsong partai final Piala Dunia U-20 2019. Seperti diketahui, tim kebanggaan, Timnas Korea Selatan U-20, lolos ke partai final.
Di laga puncak, tim dengan warna kebesaran merah ini akan meladeni wakil Eropa, Ukraina. Pertandingan dimainkan di Lodz Stadium, Polandia, pada Sabtu malam WIB (15/6/2019) atau Minggu dini hari waktu Korea Selatan (16/6/2019).
Baca Juga
Mengulas Prestasi dan Pendekatan Strategi Pelatih Anyar Arab Saudi Herve Renard: Rajanya Afrika, Punya Rekor Istimewa di Piala Dunia
Cedera Jadi Penyebab 3 Pemain Tidak Bisa Membela Timnas Indonesia Vs Jepang dan Arab Saudi
7 Pemain U-17 yang Nilai Pasarnya Termahal: Lamine Yamal Enggak Ada Lawan, Harganya Selangit
Advertisement
Yonhap menulis, kendati laga digelar dini hari, warga Korea Selatan sudah tak sabar dan tetap antusias menyaksikan pertempuran melawan Ukraina.
Diprediksi, kota-kota besar Korea Selatan termasuk Seoul, Ansan, Suwon, hingga Busan akan didominasi warna merah serta teriakan suporter setia, yang tak bisa mendukung langsung di Polandia. Kafe hingga layar lebar di beberapa sudut kota diprediksi dipenuhi ribuan suporter.
Meski dalam skala lebih kecil ketimbang saat jadi tuan rumah dan tampil di semifinal Piala Dunia 2002, atmosfer dan gairah besar tetap tertumpah saat final Piala Dunia U-20 2019 berlangsung.
Seandainya memang jadi jadi juara, ini jadi sejarah baru bagi sepak bola Korea Selatan. Pasalnya, selama ini the timnas putra Korea Selatan belum pernah sekalipun menyabet gelar dari turnamen garapan FIFA.
Prestasi terbaik yang pernah diukir adalah finis empat besar di Piala Dunia U-20 1983 di Meksiko serta empat besar di Piala Dunia 2002.
Jika mampu mengalahkan Ukraina, Korea Selatan juga akan jadi negara di Asia pertama yang memenangi Piala Dunia U-20.
Saking bersejarahnya, muncul petisi untuk membebaskan pemain yang tergabung dalam Timnas Korea Selatan U-20 ini dari keharusan wajib militer (wamil), seperti halnya peraih medali emas di Olimpiade dan Asian Games.
Sudah lebih dari 15 ribu yang mendukung petisi yang ditujukan ke situs kantor Kepresidenan Korea Selatan (Blue House) tersebut.
Apa pun hasil pada partai final, Asosiasi Sepak Bola Korea Selatan (KFA) sudah menyiapkan penyambutan untuk rombongan Timnas Korea Selatan U-20 sepulang dari mencetak sejarah di Piala Dunia U-20 2019. Acara penyambutan ini akan disiarkan langsung oleh stasiun-stasiun televisi besar seperti KBS, MBC, dan SBS.
Sumber: Yonhap