Sukses


Hasil Pertandingan Piala Dunia Wanita 2019: Pemain Brasil Cetak Sejarah

Bola.com - Brasil melangkah ke babak 16 besar Piala Dunia Wanita 2019 setelah mengalahkan Italia dengan skor 1-0 pada laga pamungkas Grup C. Brasil lolos dengan status sebagai peringkat ketiga terbaik.

Persaingan di Grup C sangat ketat. Italia, Brasil dan Argentina merupakan tim-tim favorit pada Piala Dunia 2019.

Setelah mengoleksi dua kemenangan, Italia bermain tenang pada laga melawan Brasil. Namun, Brasil yang membutuhkan kemenangan bermain ngotot.

Pada menit ke-73, Brasil mendapat tendangan penalti. Marta yang bertindak sebagai algojo menjalankan tugasnya dengan baik dan membobol gawang Italia.

Gol tersebut sekaligus membuat Marta mencatatkan rekor spesial. Marta menjadi pencetak gol terbanyak di penyelenggaraan Piala Dunia, baik itu untuk Piala Dunia putra dan wanita.

Sejak tampil membela Brasil di Piala Dunia, Marta sudah mencetak 17 gol. Jumlah tersebut melewati Miroslav Klose yang merupakan pencetak gol terbanyak di putaran final Piala Dunia pria, dengan jumlah 16 gol.

Kemenangan atas Italia membuat Brasil mengoleksi enam poin. Jumlah yang sama dengan Italia dan Australia. Namun, Brasil berada di peringkat ketiga karena kalah selisih gol dari Italia dan kalah produktif dari Australia.

Brasil tetap melaju ke babak 16 besar Piala Dunia Wanita 2019 dengan status peringkat ketiga terbaik. Poin Brasil tak lagi bisa dikejar oleh negara lainnya yang berusaha lolos dengan status peringkat ketiga di grupnya masing-masing.

 

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Jamaika 1-4 Australia

Pada laga Grup C lainnya, Australia menjungkalkan Jamaika dengan skor 1-4. Samantha Kerr menjadi bintang pada laga tersebut dengan memborong semua gol Australia.

Australia membutuhkan kemenangan untuk melaju ke fase berikutnya. Pada babak pertma, Kerr sudah mencetak dua gol untuk keunggulan Australia.

Jamaika sempat membalas melalui Havana Solaun ketika babak kedua berjalan empat menit. Namun, Kerr kembali membobol gawang Jamaika sebanyak dua kali pada babak kedua dan mengakhiri pertandingan dengan skor 4-1.

Hasil tersebut membuat Australia menempati peringkat kedua pada klasemen akhir Grup C. Australia unggul produktivitas gol atas Brasil yang juga mengoleksi enam poin.

Saksikan siaran langsung pertandingan-pertandingan Premier League, La Liga, Ligue 1, dan Liga Europa di sini

Video Populer

Foto Populer