Sukses


Arjen Robben Resmi Gantung Sepatu

Bola.com, Munchen - Arjen Robben memutuskan untuk gantung sepatu setelah kariernya bersama Bayern Munchen berakhir. Pemain berusia 35 tahun itu resmi menyudahi karier panjangnya sebagai pemain profesional.

Kontrak Robben bersama Bayern Munchen berakhir pada 30 Juni 2019. Robben sempat diprediksi masih akan meneruskan kariernya di Belanda.

Namun pada akhirnya, Robben menilai kalau saat ini adalah momen yang tepat untuk mengundurkan diri dari panggung sepak bola. Kondisi fisik yang tak lagi prima juga disebut sebagai alasan utama.

Robben membela Bayern Munchen selama sepuluh tahun. Ia bergabung pada 2009 setelah ditebus dari Real Madrid.

Pemain asal Belanda itu mempersembahkan delapan trofi Bundesliga untuk Bayern Munchen. Selain itu, Robben juga mengantarkan Bayern Munchen meraih gelar Liga Champions pada 2013.

Mundurnya Robben menjadi awal era baru bagi Bayern Munchen. Saat ini, Bayern Munchen berada pada fase regenerasi pemain.

Posisi Arjen Robben dan Franck Ribery di Bayern Munchen digantikan oleh Kingsley Coman dan Serge Gnabry.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Komentar Arjen Robben

"Mengundurkan diri adalah keputusan terberat yang saya buat dalam karier saya. Saya ingin berterima kasih kepada keluarga saya atas dukungan mereka yang tak pernah berhenti," ujar Robben.

"Saya ingin membuka lembaran baru dalam hidup. Untuk sementara waktu, saya ingin menikmati waktu bersama istri dan anak saya."

"Setelah itu saya akan memikirkan yang akan saya lakukan berikutnya," ungkap Robben.

Selain membela Bayern Munchen, Arjen Robben juga pernah melejit bersama Chelsea dan Real Madrid.

Sumber: Metro

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer