Jakarta - Inter Milan mulai mengatur siasat terkait transfer penyerang Edin Dzeko dari AS Roma. Sky Sport Italia menyebut, ada kemungkinan, Inter akan menunggu pemain asal Bosnia itu berstatus bebas transfer musim panas ini terjadi.
Strategi itu, menurut Sky Sport Italia, akan ditempuh Inter Milan, setelah negosiasi mereka dengan AS Roma terus menemui jalan buntu.
Advertisement
Itu artinya, Inter Milan harus menunggu beberapa bulan lagi sebelum bisa memboyong Dzeko dengan status bebas transfer alias gratis. Kontrak Dzeko,33 tahun, dengan Roma sendiri baru akan berakhir pada Juni 2020.
"Ini seperti bermain catur, pembeli dan penjual bermain dengan strategi masing-masing," ujar Direktur Inter Milan, Beppe Marrotta, terkait mandeknya negosiasi transfer Dzeko.
"Kami tidak membantah Edin Dzeko dan NIcolo Barella masih jadi target kami."
Dia menambahkan, "Kami sudah berusaha mencari kesepakatan, namun sulit. Sementara sang pemain menghargai tawaran kami."
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Terlalu Mahal
Sebelumnya, negosiasi Inter Milan dengan AS Roma seputar transfer Dzeko memang tak juga menemui kesepakatan.. Roma mematok harga 20 juta euro atau sekitar Rp
Sedangkan Inter hanya berani membayar 10 juta euro. Harga 20 juta euro disebut Inter terlalu mahal, apalagi kontrakm Dzeko hanya tinggal setahun lagi.
Selain Dzeko, Inter Milan saat ini juga dikabarkan tengah membidik gelandang Manchester United, Nemanja Matic. Dia diplot untuk menggantikan Radja Nainggolan yang kabarnya akan dilepas.
Namun, untuk mendapatkan Matic, Inter harus bersaing ketat dengan rival sekota mereka, AC Milan.
Advertisement