Bola.com, Jakarta - Situs sepak bola yang rutin mendeteksi harga pasar pesepak bola, Soccerex, baru-baru ini merilis daftar pemain termahal di level U-21. Banyak nama-nama yang tak terduga muncul.
Setelah melihat performa sejumlah pemain di musim 2018-2019, Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain) tercatat sebagai pesepak bola U-21 dengan harga pasar termahal.
Baca Juga
Advertisement
Penyerang sayap yang kini baru berusia 20 tahun itu memiliki harga pasar mencapai 261,6 juta euro atau sekira Rp 4,15 triliun.
Tingginya banderol harga Mbappe tidak mengherankan, mengingat penyerang berkepala plontos itu tampil luar biasa bersama PSG di sepanjang msuim 2018-2019.
Dari 43 pertandingan di semua kompetisi, Mbappe mengoleksi 39 gol dan 17 assist. Selain sukses bersama PSG, Mbappe juga jadi anggota skuat Pracis saat memenangi Piala Dunia 2018.
Harga pasar Mbappe unggul dua kali lipat lebih dari Jadon Sancho (Borussia Dortmund) yang ada di posisi dua. Sancho (19 tahun) saat ini memiliki harga pasar di angka 120,3 juta euro (Rp1,9 triliun).
Melengkapi posisi tiga besar adalah bek sekaligus kapten Ajax Amsterdam, Matthijs De Ligt, yang kini baru berusia 19 tahun. Harga pasar De Ligt saat ini mencapai 74,2 juta euro (Rp1,17 triliun).
Namun, hal yang bertolak belakang justru dialami Atletico Madrid. Saat mendatangkan Joao Felix (19 tahun) dari Benfica, manajemen Atletico harus mengeluarkan 120 juta euro (Rp1,9 triliun). Padahal, harga pasar Felix menurut Soccerex hanya di angka 71,8 juta euro atau sekitar Rp 1,17 triliun.
Data-data ini menunjukkan kalau perputaran uang di bursa transfer amat besar. Harga-harga pemain kadang sudah tak bisa diterima nalar.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Daftar 10 besar Pemain Termahal di Level U-21:
1. Kylian Mbappe (Paris Saint-Germain): 261,6 juta euro
2. Jadon Sancho (Borussia Dortmund): 120,3 juta euro
3. Matthijs de Ligt (Ajax): 74,5 juta euro
4. Kai Havertz (Bayer Leverkusen): 74,2 juta euro
5. Trent Alexander-Arnold (Liverpool): 73,6 juta euro
6. Joao Felix (Atletico Madrid): 71,8 juta euro
7. Gianluigi Donnarumma (AC Milan): 67,9 juta euro
8. Vinicius Junior (Real Madrid): 60,2 juta euro
9. Christian Pulisic (Chelsea): 61,2 juta euro
10. Eder Militao (Real Madrid): 54,6 juta euro
Advertisement