Sukses


Eksklusif ICC 2019 Singapura: Kerendahan Hati Mauricio Pochettino Hingga Kegundahan Antonio Conte

Bola.com, Singapura - International Champions Cup (ICC) 2019 yang berlangsung di Singapura siap memasuki gelaran utama, yaitu pertandingan. Hal itu membuat klub-klub peserta mendapat kesempatan untuk menjajal lapangan Stadion Nasional Singapura sebelum menjalani pertandingan.

Pada pagi hari menjelang siang waktu Singapura, Tottenham Hotspur mendapat kesempatan untuk berlatih di Stadion Nasional Singapura. Terlalu cepat memang, karena Tottenham Hotspur baru akan bermain menghadapi Juventus pada hari Minggu (21/7/2019).

Pada sesi latihan tersebut, Tottenham Hotspur terlihat menjalaninya dengan serius. Hal itu membuktikan kalau mereka sudah bangkit setelah terpuruk karena kegagalan pada final Liga Champions 2019.

Hal itu pun dikonfirmasi oleh Mauricio Pochettino pada sesi konferensi pers. Manajer asal Argentina itu terlihat sangat ramah dengan kerap berkelakar. Namun, ada satu pernyataan darinya yang membuktikan kalau ia adalah manajer yang berjiwa besar dan dekat dengan para pemainnya.

“Bagaimana cara saya memotivasi pemain saya kalau saya sendiri juga hancur? Sebagai pemain, mereka harus memiliki mental harus selalu bangkit dari setiap keterpurukan. Begitu juga dengan diri saya sendiri. Saya harus bisa bangkit, lalu meyakinkan para pemain kalau kami memiliki potensi yang lebih baik pada masa mendatang,” ujar Pochettino.

Tidak heran kalau Pochettino menjadi favorit klub-klub top dunia. Sebelumnya, Real Madrid dan Manchester United menjadi dua klub yang sangat menginginkan jasanya.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 4 halaman

Meet and Greet Inter Milan

Lepas dari acara bersama Tottenham Hotspur, acara berlanjut ke Meet and Greet Inter Milan di Resorts World Sentosa. Meskipun terik menyengat, para pendukung Inter Milan tidak menyerah untuk mengantre demi bertemu dengan pemain favoritnya.

Setelah menunggu beberapa lama, akhirnya lima pemain Inter Milan muncul ke panggung dan menyapa para penggemarnya. Kelima pemain tersebut adalah Daniele Padelli, Samuele Longo, Stefan de Vrij, Antonio Candreva, dan Stefano Sensi.

Sayangnya, kelima pemain Inter Milan tidak bisa melayani seluruh penggemarnya karena terikat jadwal yang ketat. Tidak sedikit yang kecewa karena gagal mengamankan tanda tangan, tetapi setidaknya para penggemar sudah puas bisa melihat pemain Inter Milan secara langsung.

Selepas acara tersebut, agenda berikutnya adalah kembali ke Stadion Nasional untuk melihat sesi latihan Manchester United dan Inter Milan.

3 dari 4 halaman

Manchester United Paling Ditunggu

Tiba di Stadion Nasional, sesi konferensi pers Manchester United dimulai. Ole Gunnar Solskjaer ditemani oleh Nemanja Matic yang sempat diisukan ingin hengkang dari klub tersebut.

Konferensi pers memang kerap dijadikan sebagai ajang untuk memberikan jawaban tersirat dari manajer klub mengenai kondisi dan situasi para pemainnya atas penilaian media. Termasuk dalam kasus Matic tersebut.

Tetapi dari pernyataannya, Matic mengisyaratkan kalau ia siap bangkit setelah musim yang kurang memuaskan. Matic merasa kalau ia memberikan kontribusi pada musim 2018-19 kaerna masalah cedera yang ia alami.

Solskjaer pun menimpali kalau ia berharap banyak Matic bisa membantunya, karena ia sudah menjadi satu di antara pemain senior di skuat Manchester United.

Solskjaer dan Matic memastikan kalau Manchester United memiliki visi yang bagus untuk musim mendatang. Tidak muluk, Solskjaer hanya menargetkan agar Manchester United kembali bersaing di papan atas lolos ke Liga Champions.

Karena itu, Solskjaer ingin agar skuatnya hanya fokus terhadap performa Manchester United, tanpa harus membandingkan dengan klub-klub lainnya. Selepas konferensi pers, Manchester United melanjutkan agendanya, yaitu latihan di Stadion Nasional Singapura, di mana mereka sudah dinanti oleh ribuan penggemarnya.

4 dari 4 halaman

Antonio Conte Kurang Puas dengan Kondisi Inter Milan

Setelah konferensi pers Manchester United digelar, giliran Inter Milan tampil. Antonio Conte datang ditemani pemain baru Inter Milan, Nicolo Barella.

Conte yang khas dengan raut muka seriusnya tanpa disertai tawa menjawab satu demi satu pertanyaan dari jurnalis. Satu hal yang bisa disimpulkan dari konferensi pers tersebut adalah Conte masih belum puas dengan kondisi di Inter Milan.

Conte berulang kali menyatakan keinginannya untuk memboyong Romelu Lukaku dari Inter Milan. Namun, manajamen Nerazzurri kesulitan untuk mendatangkan pemain tersebut karena label harga yang menjulang.

Pelatih Inter Milan itu pun tidak menutupi, kalau Inter Milan seperti tidak memiliki penyerang pada saat ini. Meskipun begitu, Conte melihatnya sebagai sebuah tantangan untuk dihadapi.

Inter Milan berencana melepas Mauro Icardi terlebih dahulu agar bisa mendapatkan dana untuk memboyong Romelu Lukaku dari Manchester United, klub yang akan mereka hadapi pada ICC 2019 di Singapura.

Nantikan terus ya, cerita dari ICC 2019 Singapura hanya di Bola.com. Ciao!

Nikmati liputan eksklusif Bola.com di ajang ICC 2019 Singapura dengan mengklik tautan ini

Sepak Bola Indonesia

Video Populer

Foto Populer