Bola.com, Milan - Kyle Walker mendadak harus menjadi kiper saat Manchester City bermain imbang 1-1 melawan Atalanta pada matchday 4 Grup C Liga Champions 2019-2020, Rabu (6/11/2019). Bek Inggris tersebut perlu turun tangan karena situasinya di luar dugaan.
Claudio Bravo masuk pada babak kedua menggantikan Ederson. Namun, Bravo pada menit ke-81 melakukan pelanggaran di luar kotak penalti dan diganjar kartu merah. Manajer Manchester City, Pep Guardiola, memutuskan untuk memasukkan Kyle Walker untuk menggantikan Riyad Mahrez.
Advertisement
Walker masuk menjadi kiper. Ia berhasil mempertahankan gawangnya tidak kebobolan selama 10 menit. Bahkan, Kyle Walker bisa mengatasi bola tendangan bebas Atalanta. Bola sempat terlepas tetapi kemudian ditangkap lagi oleh Walker.