Bola.com, Bucharest - Pembagian grup Piala Eropa 2020 telah dilakukan. Sebanyak 20 negara sudah terbagi dalam enam grup. Grup F menjadi grup paling mengerikan karena diisi oleh raksasa Eropa.
Drawing Piala Eropa 2020 dilakukan di Bucharest, Rumania, Sabtu (30/11/2019) waktu setempat, dan dihadiri oleh sejumlah figur terkenal sepak bola, seperti Francesco Totti.
Baca Juga
Advertisement
Berbeda dengan edisi sebelumnya, Piala Eropa 2020 akan dihelat di 12 negara. Jumlah pesertanya pun ditambah dari yang sedianya 16 tim, kini menjadi 20 tim.
Juara bertahan Portugal menempati Grup F bersama dua negara kuat lainnya, yakni Jerman, dan runner-up Piala Eropa 2016, Prancis. Sisa satu tim peserta merupakan pemenang play-off A atau D.
Selain Grup F, Grup D juga dihuni oleh tim-tim kuat. Inggris akan berjumpa Kroasia dan Republik Ceko. Sedangkan sisa satu timnya bakal diisi oleh pemenang play-off C.
Turki, Italia, dan Swiss tergabung dalam Grup A. Mereka akan menjajal kekuatan tim terakhir yang lolos ke Piala Eropa 2020 lewat jalur kualifikasi, Wales.
Berikut ini pembagian grup Piala Eropa 2020.
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Hasil Drawing Piala Eropa 2020
Grup A
- Turki
- Italia
- Wales
- Swiss
Grup B
- Denmark
- Finlandia
- Belgia
- Rusia
Grup C
- Belanda
- Ukraina
- Austria
- (Pemenang play-off D atau A)
Grup D
- Inggris
- Kroasia
- (Pemenang play-off C)
- Republik Ceko
Grup E
- Spanyol
- Swedia
- Polandia
- (Pemenang play-off B)
Grup F
- (Pemenang play-off A atau D)
- Portugal
- Prancis
- Jerman
Advertisement