Sukses


Cristiano Ronaldo Absen pada Acara Ballon d'Or 2019

Bola.com, Jakarta - Pemain Juventus, Cristiano Ronaldo, dikabarkan tidak akan hadir pada acara penganugerahan Ballon d'Or 2019. Ronaldo disebut sudah mengetahui kalau ia tidak akan menerima penghargaan tersebut.

Acara penganugerahaan Ballon d'Or 2019 akan diadakan di Paris pada Senin (2/12/2019). Acara tersebut akan dihadiri sosok-sosok ternama dari dunia sepak bola.

Namun, Cristiano Ronaldo disebut telah mengonfirmasi tidak akan datang pada acara tersebut. Walaupun masuk daftar 30 besar, Ronaldo dinilai tak memiliki peluang untuk menjadi yang terbaik.

Rival abadi Ronaldo, Lionel Messi disebut memiliki peluang yang besar untuk meraih gelar keenamnya. Hal itu ditengarai menjadi alasan utama untuk Ronaldo tidak hadir pada acara tersebut.

Ronaldo disebut tidak menembus tiga besar pada Ballon d'Or 2019. Hal itu menambah kekecewaan bintang asal Portugal tersebut.

Pada Ballon d'Or 2018, Cristiano Ronaldo berada di peringkat kedua setelah Luka Modric, sedangkan di peringkat ketiga ditempati Antoine Griezmann.

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Virgil van Dijk Jadi Unggulan

Jika Cristiano Ronaldo tak berada di posisi tiga besar, hal tersebut akan menjadi kali pertama sejak 2011. Pada edisi 2018, Lionel Messi yang tidak berada dalam daftar tiga besar.

Pada edisi kali ini, Virgil van Dijk disebut pantas untuk mengamankan gelar Ballon d'Or. Hal itu tak lepas dari performa impresifnya bersama Liverpool pada musim 2018-19.

Virgil van Dijk mengantarkan Liverpool menjadi juara Liga Champions dengan menjadi benteng kokoh di lini pertahanan.

Sumber: Metro

Video Populer

Foto Populer