Bola.com, Jakarta - Klub Major League Soccer (MLS), LA Galaxy, merekrut mantan pemain Manchester United dan Real Madrid, Javier Hernandez atau yang tenar dengan panggilan Chicharito, untuk kompetisi musim 2020.
Sports Illustrated melaporkan, perekrutan ini menjadikan Chicharito sebagai pemain dengan bayaran tertinggi tertinggi di MLS. Namun, tidak disebutkan berapa bayaran yang diterima striker asal Meksiko tersebut.
Advertisement
Galaxy diyakini bakal menggantungkan asa kepada Chicharito, yang tercatat sebagai pencetak gol terbanyak sepanjang sejarah sepak bola Meksiko, untuk mengisi peran yang ditinggalkan Zlatan Ibrahimovic.
Seperti diketahui, Ibrahimovic meninggalkan LA Galaxy dan hijrah ke AC Milan pada Desember 2019 setelah memutuskan tidak memperpanjang kontraknya.
Menurut sumber Sports Illustrated, kesepakatan sudah terjalin antara kedua pihak. Chicharito nantinya akan mengalih alih status pemain dengan bayaran termahal di MLS dari bintang Toronto FC, Michael Bradley. Bradley dikabarkan mengantongi 6 juta dolar AS (Rp81,9 miliar) per tahun.
Chicharito sudah lama dikaitkan dengan kepindahan ke MLS. Namun, hal itu baru terealisasi sekarang.
Klub asal Chicharito, Sevilla, juga telah mengonfirmasi kepindahan tersebut.
Dengan alasan itu pula, pesepak bola Meksiko paling ternama itu tidak masuk skuat Sevilla yang melakoni laga tandang menghadapi Real Madrid dalam lanjutan La Liga 2019-2020, Sabtu malam WIB (18/1/2020).
Kepastian ini akan menjadikan Chicharito satu di antara pemain terbesar dalam sejarah Major League Soccer (MLS), bersama Ibrahimovic, David Beckham, dan David Villa.
Sumber: As