Bola.com, Jakarta - Bagi pesepak bola dunia, meraih gelar bergengsi dianggap sebagai tolok ukur sebuah kesuksesan. Di level negara, standar keberhasilan ialah bisa meraih titel Piala Dunia maupun Piala Eropa. Adapun di level klub, terutama yang berkiprah di Benua Biru, patokannya adalah gelar Liga Champions.
Trofi Liga Champions kerap dianggap sebagai penghargaan paling prestisius bagi pemain di Eropa. Untuk merengkuh trofi tersebut tak mudah, meski memiliki skuad mahal seperti Manchester City dan Paris Saint-Germain.
Baca Juga
Rahmad Darmawan Ceritakan Kronologi PSM Mainkan Pemain ke-12 Vs Barito Putera di BRI Liga 1: Lawan Mengakui, Wasit Tetap Play-on
Tersingkirnya Timnas Indonesia di Piala AFF 2024: Keputusan PSSI Turunkan Skuad yang Belum Matang, Risiko Tanggung Sendiri
Juara Paruh Musim BRI Liga 1 2024/2025: Persebaya atau Persib?
Advertisement
Banyak pemain berlabel bintang dunia yang belum pernah merasakan gelar trofi Liga Champions. Beberapa pemain dunia yang belum mencicipi rasanya menjadi juara Liga Champions antara lain Gianluigi Buffon, Fabio Cannavaro, Zlatan Ibrahimovic hingga Ronaldo Nazario.
Bahkan, tiga dari keempat pemain tersebut sudah pernah merasakan indahnya menjuarai Piala Dunia. Fakta tersebut di atas tentunya menunjukkan jika menjadi kampiun Liga Champions, bukan sesuatu yang mudah.
Di sisi lain, ada pesepak bola yang terus menambah koleksi trofi Liga Champions. Bahkan ada pemain yang merengkuhnya bersama klub yang berbeda.
Pemain tersebut ialah Clarence Seedorf. Pria asal Belanda tersebut menjuarai Liga Champions sebanyak empat kali bersama tiga klub berbeda, yakni Ajax Amsterdam, Real Madrid, dan AC Milan.
Namun, torehan Seedorf tersebut bukan yang terbanyak. Masih ada pemain lain yang meraih gelar Liga Champions lebih banyak dari Seedorf.
Nah, siapa saja pemain yang paling banyak mengoleksi trofi Liga Champions? Berikut ini Bola.com sajikan daftarnya, selengkapnya.Â
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Peringkat 1-15
1. Francisco Gento (Real Madrid) — 6 (1956, 1957, 1958, 1959, 1960, 1966)
2. Paolo Maldini (AC Milan) — 5 (1989, 1990, 1994, 2003, 2007)
3. Alessandro Costacurta (AC Milan) — 5 (1989, 1990, 1994, 2003, 2007)
4. Héctor Rial (Real Madrid)— 5 (1956, 1957, 1958, 1959, 1960)
5. Juan Alonso (Real Madrid)— 5 (1956, 1957, 1958, 1959, 1960)
6. Juan Santisteban (Real Madrid)— 5 (1956, 1957, 1958, 1959, 1960)
7. Marquitos (Real Madrid)— 5 (1956, 1957, 1958, 1959, 1960)
8. Rafael Lesmes (Real Madrid)— 5 (1956, 1957, 1958, 1959, 1960)
9. José MarÃa Zárraga (Real Madrid)— 5 (1956, 1957, 1958, 1959, 1960)
10. Alfredo Di Stéfano (Real Madrid) — 5 (1956, 1957, 1958, 1959, 1960)
11. Cristiano Ronaldo (Manchester United, Real Madrid) — 5 (2008, 2014, 2016, 2017, 2018)
12. Andres Iniesta (Barcelona) — 4 (2006, 2009, 2011, 2015)
13. Clarence Seedorf (Ajax, Real Madrid, AC Milan) — 4 (1995, 1998, 2003, 2007)
14. Xavi (Barcelona) — 4 (2006, 2009, 2011, 2015)
15. Lionel Messi (Barcelona) — 4 (2006, 2009, 2011, 2015)
Advertisement
Peringkat 16-30
16. Gerard Piqué (Manchester United, Barcelona) — 4 (2008, 2009, 2011, 2015)
17. Phil Neal (Liverpool) — 4 (1977, 1978, 1981, 1984)
18. José SantamarÃa (Real Madrid) — 4 (1958, 1959, 1960, 1966)
19. JoseÃto (Real Madrid) — 4 (1956, 1957, 1958, 1959)
20. Enrique Mateos (Real Madrid) — 4 (1957, 1958, 1959, 1960)
21. Nacho, Casemiro (Real Madrid) — 4 (2014, 2016, 2017, 2018)
22. Raphael Varane (Real Madrid) — 4 (2014, 2016, 2017, 2018)
23. Dani Carvajal (Real Madrid) — 4 (2014, 2016, 2017, 2018)
24. Isco (Real Madrid) — 4 (2014, 2016, 2017, 2018)
25. Luka Modric (Real Madrid) — 4 (2014, 2016, 2017, 2018)
26. Karim Benzema (Real Madrid) — 4 (2014, 2016, 2017, 2018)
27. Marcelo (Real Madrid) — 4 (2014, 2016, 2017, 2018)
28. Gareth Bale (Real Madrid) — 4 (2014, 2016, 2017, 2018)
29. Sergio Ramos (Real Madrid) — 4 (2014, 2016, 2017, 2018)
30. Toni Kroos (Bayern Munich, Real Madrid) — 4 (2013, 2016, 2017, 2018)
Â
Sumber: Sportbible