Sukses


Beragam Respons Warganet setelah Eredivisie 2019-2020 Ditiadakan dan Tak Ada Juara

Bola.com, Jakarta - Federasi Sepak Bola Belanda (KNVB) resmi meniadakan Eredivisie musim 2019-2020 dan tidak ada pemenang akibat pandemi virus corona. Itu artinya Ajax Amsterdam yang berada di puncak klasemen sebelum kompetisi dihentikan gagal menjadi juara.

Yap, seperti halnya ajang lain di negara Eropa, Eredivisie harus ditunda sejak 12 Maret 2020 akibat pandemi virus corona. Kemudian kompetisi kasta tertinggi di Belanda tersebut rencananya akan kembali bergulir pada 30 Maret lalu.

Namun, terus merebaknya virus corona penyebab COVID-19 di Belanda membuat penundaan Eredivisie diperpanjang hingga 6 April 2020. Lagi-lagi, upaya untuk melanjutkan sisa kompetisi Eredivisie musim ini sulit terwujud.

Terlebih lagi, pemerintah Belanda memperpanjang larangan aktivitas yang mengundang keramaian hingga 1 September 2020. Kondisi tersebut membuat KNVB menangguhkan berbagai kompetisi, termasuk Eredivisie musim ini hingga batas waktu yang tak ditentukan.

Setelah berkonsultasi dengan UEFA dan klub-klub peserta, KNVB memutuskan untuk menghentikan Eredivisie musim ini. Selain itu, liga teratas di Belanda tersebut juga tanpa juara pada musim 2019-2020.

Ditiadakannya Eredivisie 2019-2020 pun langsung menuai respons dari berbagai pihak. Tak sedikit yang bertanya-tanya apakah hal serupa akan terjadi di kompetisi lain di Eropa.

Berikut ini Bola.com mengumpulkan dari media sosial, Twitter, ragam reaksi warganet setelah Eredivisie 2019-2020 ditiadakan dan tak ada juara.

Saksikan Video Pilihan Kami:

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 12 halaman

1. Fans Liverpool Sudah Siap

3 dari 12 halaman

2. Akan Diikuti Liga Lainnya?

4 dari 12 halaman

3. Premier League Harus Tiru Eredivisie

5 dari 12 halaman

4. Eredivisie dan Premier League Beda

6 dari 12 halaman

5. Ada yang Ketakutan

7 dari 12 halaman

6. Menunggu Keputusan Premier League

8 dari 12 halaman

7. Apakah Premier League Akan Menyusul

9 dari 12 halaman

8. Tuhan Sayang Fans Liverpool

10 dari 12 halaman

9. Siapa yang Jantungan ya?

11 dari 12 halaman

10. Mungkin ada yang Enggak Rela

12 dari 12 halaman

11. Keputusan Bijak

Video Populer

Foto Populer