Bola.com, Jakarta - Mengemban tugas jadi eksekutor penalti bukan perkara mudah bagi pesepak bola. Tak hanya ketepatan dalam mengarahkan bola ke gawang, tetapi ketenangan mental saat menendang juga memengaruhi keberhasilan penalti.
Bahkan, pemain berlabel bintang juga pernah gagal dalam mengeksekusi penalti. Keadaan di lapangan kerap memengaruhi keberhasilan pemain dalam mengeksekusi penalti.
Baca Juga
Advertisement
Satu di antara solusinya ialah banyak berlatih penalti agar sang pemain percaya diri saat harus menjalankan tugasnya itu dalam berbagai situasi di lapangan.
Dalam pertandingan besar seperti partai final, tentu tak mudah bisa menceploskan bola saat babak adu tos-tosan.
Hal tersebut pernah dilakukan Cristiano Ronaldo saat memperkuat Manchester United di final Liga Champions 2007-2009 versus Chelsea.
Ronaldo menjadi satu-satunya algojo Setan Merah yang gagal mengemban tugas dengan baik pada babak adu penalti. Beruntung, ada dua pemain Chelsea yang mengalami hal serupa dengan Ronaldo.
Namun, saat ini Ronaldo menjadi satu di antara eksekutor penalti terbaik. Kira-kira seperti apa statistik Ronaldo dan sembilan pemain top dunia dalam mengeksekusi penalti?
Berikut ini Bola.com sajikan statistik 10 pemain top dunia saat menendang penalti, seperti dikutip dari Marca, Kamis (30/4/2020)
Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)
Statistik Penalti Pemain Top Dunia
1. Lionel Messi
Jadi Gol: 89
Gagal: 26
Persentase keberhasilan: 77 persen
2. Cristiano Ronaldo
Jadi Gol: 121
Gagal: 22
Persentase keberhasilan: 85 persen
3. Sergio Aguero
Jadi Gol: 46
Gagal: 13
Persentase keberhasilan: 78 persen
4. Neymar Jr
Jadi Gol: 51
Gagal: 13
Persentase keberhasilan: 80 persen
5. Mohamed Salah
Jadi Gol: 13
Gagal: 3
Persentase keberhasilan: 81 persen
6. Karim Benzema
Jadi Gol: 15
Gagal: 2
Persentase keberhasilan: 88 persen
7. Luis Suarez
Jadi Gol: 40
Gagal: 9
Persentase keberhasilan: 82 persen
8. Harry Kane
Jadi Gol: 37
Gagal: 7
Persentase keberhasilan: 84 persen
9. Antoine Griezmann
Jadi Gol: 17
Gagal: 8
Persentase keberhasilan: 28 persen
10. Eden Hazard
Jadi Gol: 49
Gagal: 7
Persentase keberhasilan: 88 persen
Sumber: Marca
Advertisement