Bola.com, Jakarta - Liverpool meraih gelar Liga Champions ke-5 setelah mengalahkan AC Milan pada partai final yang digelar di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul, Turki. Laga yang berlangsung pada 25 May 2005 tersebut berlangsung sengit dan memaksa kedua tim harus bermain hingga babak penalti untuk menentukan juara. Pada laga itu Steven Gerrard bermain sebagai starting XI hingga berkahir laga meskipun tidak menjadi eksekutor saat babak penalti.
Partai final tersebut merupakan salah satu laga yang mungkin tidak terlupakan bagi pemain serta para pendukung Liverpool. Pasalnya saat itu The Reds tertinggal 3-0 pada babak pertama. Keadaan mulai berbalik ketika Gerrard mencetak gol pada menit ke-54 dan membuat kedudukan menjadi 3-1.
Advertisement
Tidak berhenti disitu, Liverpool kembali menggebrak AC Milan dan kembali membobol gawang Dida berselang 2 menit melaui sontekan Smicer dan menyamakan kedudukan berkat gol dari Xabi Alonso di mernit ke-60. Skor 3-3 memaksa kedua tim bermain hinnga babak tambahan usai.
Pada babak penalti, tiga eksekutor Liverpool berhasil melesakkan bola ke gawang dida, mereka adalah Dietmar Hamann, Djibril Cisse dan VladimĂr Smicer. Sedangkan dua gol pemain AC Milan dicetak Jon Dahl Tomasson dan Kaka membuat skor adu penalti menjadi 3-2 untuk kemenangan Liverpool.
Kini sebagian besar pemain yang menjadi starting XI Liverpool saat menghadapi AC Milan pada final Liga Champions 2004-2005 telah pensiun. Lalu di mana mereka sekarang?