Sukses


Masuk Daftar Rencana Rangnick, AC Milan Tak Akan Jual Ismael Bennacer

Bola.com, Milan - AC Milan dikabarkan bakal mempertahankan Ismael Bennacer. Sang pemain disebut masuk daftar rencana Ralf Rangnick dan sangat diperlukan untuk masa depan klub.

Dalam beberapa hari terakhir, masa depan Bennacer telah banyak dibahas di media Italia. Rumornya, ia bakal pindah ke Paris Saint-Germain atau Manchester City.

La Gazzetta dello Sport mengklaim pemain asal Aljazair itu akan tetap bertahan. Alasannya, Rangnick telah mengidentifikasi gelandang itu sebagai satu di antara pilar untuk membangun lini tengah yang lebih agresif. 

AC Milan pemain berusia 22 tahun ini tiba dengan transfer 16 juta euro dari Empoli pada musim panas lalu. Bennacer telah memainkan 20 pertandingan di Serie A musim ini.

Sebelumnya, AC Milan dikabarkan bakal cuci gudang dengan hadirnya Rangnick. Hampir semua gelandang Rossoneri bisa pergi musim panas ini, dengan pengecualian Ismael Bennacer, Hakan Calhanoglu, dan mungkin Rade Krunic.

Saksikan Video Pilihan di Bawah Ini

Yuk gabung channel whatsapp Bola.com untuk mendapatkan berita-berita terbaru tentang Timnas Indonesia, BRI Liga 1, Liga Champions, Liga Inggris, Liga Italia, Liga Spanyol, bola voli, MotoGP, hingga bulutangkis. Klik di sini (JOIN)

2 dari 2 halaman

Kesempatan

Bennacer merasa yakin dengan masa depannya di AC Milan. Milan merupakan klub yang memberikannya kesempatan lebih baik setelah meninggalkan Arsenal.

"Saya melakukan hal yang sama ketika memutuskan pindah ke AC Milan. Saya memilih mereka untuk sejarah mereka juga, tetapi juga karena itu adalah proyek terbaik bagi saya," bebernya.

Sumber: La Gazzetta dello Sport via Football Italia

Video Populer

Foto Populer